Brilio.net - Burner termasuk bagian penting pada kompor untuk menyalurkan api secara merata ke bawah wajan saat memasak. Namun, lantaran sering bersentuhan langsung dengan api, otomatis bagian kompor satu ini mudah sekali kotor dan berkerak. Burner kompor pun lama-kelamaan akan menghitam karena gosong.

Burner kompor bisa dibersihkan secara berkala, misalnya 3 atau 6 bulan sekali. Pengalaman seputar membersihkan burner kompor sempat dibagikan oleh pengguna akun YouTube BASKARA sukasuka. Pria ini mengatakan, burner kompor yang sudah kotor bukan hanya menurunkan nilai penampilan kompor, tapi juga fungsinya.

Usut punya usut, burner kompor yang dibiarkan kotor bisa menyumbat lubang tempat keluarnya api, sehingga bikin kualitas api kompor jadi kurang baik.

"Kita harus membersihkan burner dari kerak-kerak yang sudah menempel, supaya api kompornya biru," tegasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube BASKARA sukasuka pada Rabu (29/5).

 

 

 

Apinya jadi biru kembali

Membersihkan kerak hitam di burner kompor.

Umumnya, banyak orang memilih membersihkannya dengan taburan baking soda dan bahan dapur lainnya. Tetapi, berbeda dengan pria bernama Baskara ini, ia mengaku punya bahan lain yang menurutnya lebih cepat dalam membersihkan kerak hitam di burner kompor.

Sebelum masuk ke triknya, siapkan dulu wadah atau piring untuk meletakkan burner kompor. Setelah itu, siram burner kompor tersebut dengan cairan pembersih lantai. Yup, inilah bahan utama untuk mempraktikkan trik bersihkan kerak hitam di burner kompor ini.

foto: YouTube/BASKARA sukasuka

Usai diberi cairan pembersih lantai, gosok burner kompor dengan sikat biasa ataupun sikat gigi bekas. Jangan lupa gosok semua lubang dan sela-sela burner kompor agar tak ada lagi sisa kerak hitam tertinggal. Selanjutnya, bilas burner kompor dengan air mengalir dan keringkan.

foto: YouTube/BASKARA sukasuka

Setelah burner kompor bersih dan kering, alat ini bisa dipasang lagi pada kompor. Lihat deh, burner kompor jadi bersih dan bikin api kompor jadi biru lagi, lho.

foto: YouTube/BASKARA sukasuka