Brilio.net - Crepes jadi salah satu makanan kekinian khas Eropa. Kudapan satu ini banyak disukai orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Nggak hanya di mal, crepes pun kini sudah merambah dijual oleh pedagang kaki lima di pinggir jalan.
Bahan pembuat crepes sendiri terbilang cukup sederhana, hanya dengan mencampur tepung terigu, telur, susu, dan mentega. Semua bahan dijadikan satu lalu dimasak menggunakan wajan khusus.
-
Cara cepat membersihkan kerak di pantat wajan pakai 2 bahan dapur, cuma 3 menit langsung kinclong Sebenarnya wajar jika wajan jadi gosong dan berkerak karena sering digunakan untuk memasak.
-
9 Resep crispy crepes rumahan, renyah dan enak cuma pakai teflon Nggak melulu manis, crispy crepes juga cocok dipadukan dengan topping gurih.
-
Cara menghilangkan kerak hitam menahun di wajan ini praktis tak butuh tenaga ekstra Wajan yang sudah berkerak ini tak hanya mengurangi estetika.
Cara sederhana bersihkan bagian luar termos nasi dari noda kerak, jadi kinclong lagi pakai 2 bahan
Nah, wajan untuk memanggang crepes memiliki bentuk yang unik, lho. Ukurannya cukup besar dan berbentuk pipih. Wajan ini biasanya diletakkan langsung di atas kompor saat akan memanggang crepes.
Namun karena sering dipakai, tentunya wajan crepes bisa berkerak di bagian permukaannya. Sayangnya jika tidak dicuci dengan benar, kerak tersebut tidak akan hilang begitu saja, bahkan apabila sudah dicuci dengan sabun cuci piring. Lantas sebagian orang pun memilih untuk mengikis kerak yang ada di permukaannya.
Padahal dengan cara mengikis tersebut justru akan merusak lapisan wajan crepes, lho. Alhasil, adonan crepes pun akan lengket nantinya saat dipanggang di atas wajan.
Tampilan crepes yang dihasilkan pun tentunya menjadi tidak cantik lagi karena terdapat beberapa bagian yang lengket di permukaan wajan. Oleh sebab itu, untuk meminimalisir hal tersebut, kamu bisa meniru apa yang dilakukan oleh pengguna YouTube wajanmartabak alanisa saat membersihkan wajan crepes miliknya.
Dengan menggunakan caranya, ia menjamin wajan crepes akan bersih maksimal. Nggak cuma itu, adonan crepes pun tak akan lengket dan menempel di permukaan wajan.
Mudah Ditiru.
Langkah awal, pastikan kamu membersihkan wajan crepes ketika kondisinya masih dingin, ya. Setelah itu, basahi seluruh permukaannya dengan air mengalir, lalu cuci wajan crepes menggunakan sabun cuci piring biasa.
foto: YouTube/wajanmartabak alanisa
Setelah semuanya bersih, tiriskan, dan keringkan wajan dengan lap kering. Pastikan sudah tidak ada lagi kandungan air di seluruh permukaannya.
foto: YouTube/wajanmartabak alanisa
Selanjutnya adalah posisikan wajan crepes di atas kompor. Beri secukupnya minyak goreng di atas permukaannya, lalu ratakan pakai tangan.
"Beri minyak goreng sampai setengah loyang dan oles agak banyak disisa separuh loyang ke atas termasuk bibir loyang/cetakan," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube wajanmartabak alanisa pada Rabu (15/2).
foto: YouTube/wajanmartabak alanisa
Setelah minyak goreng rata, nyalakan kompor dengan api kecil. Tunggu beberapa menit hingga minyak goreng di atas wajan benar-benar panas.
foto: YouTube/wajanmartabak alanisa
Apabila minyak goreng sudah panas, matikan kompor. Biarkan wajan crepes tetap berada di atas kompor hingga kondisinya berubah menjadi dingin.
"Matikan api/kompor biarkan loyang dengan minyak sampai loyang dingin/suhu biasa (sekitar 3 jam)," ungkapnya lebih lanjut.
Jika wajan crepes dipegang sudah dingin, langsung angkat dari atas kompor. Bersihkan permukaan wajan crepes dari minyak goreng menggunakan lap atau tisu kering.
foto: YouTube/wajanmartabak alanisa
Alhasil wajan crepes pun bersih secara maksimal. Kamu bisa langsung menggunakannya seperti biasan, tanpa perlu khawatir adonan crepes lengket saat dipanggang.
Semenjak diunggah pada Desember 2019 lalu, video ini sudah ditonton hingga hampir 12,3 ribu kali.