Brilio.net - Galon sering dijadikan sebagai alternatif wadah penampung air minum. Ukurannya yang besar membuat air yang ditampung pun bisa lebih banyak. Selain itu, galon juga bisa digunakan berulang-ulang kali, sehingga lebih hemat pengeluaran. Jika air di dalamnya habis, galon bisa terus diisi ulang dengan air yang baru.
Lantaran sering digunakan berkali-kali, merawat galon dengan baik bisa jadi hal penting agar galon lebih awet dan tahan lama. Namun tidak dapat dipungkiri, sebagian orang biasanya meletakkan galon secara sembarangan. Hal ini membuat galon kadang terjatuh dari tempat tinggi dan menghantam benda keras.
-
Trik menambal galon air bocor agar utuh lagi, terbukti ampuh cuma pakai 1 alat sederhana Jangan langsung dibuang kalau galon bocor, ya~
-
Jangan disobek, begini trik mudah membuka tutup galon isi ulang tanpa pisau atau gunting Supaya asupan air dalam tubuh tercukupi, sebagian besar orang biasanya akan memanfaatkan galon.
-
Trik bersihkan lumut bagian dalam galon, kinclong tanpa sikat Bersihkan galon secara rutin supaya higienis.
Padahal hal tersebut bisa membuat badan galon jadi rusak dan penyok, terlebih jika badan galon didesain dengan bahan tipis. Jika sudah penyok, galon tentu jadi sulit digunakan. Apalagi jika penyok di badan galon cukup parah. Untuk memperbaiki galon yang penyok tersebut, ternyata bisa dilakukan sendiri di rumah dengan cara khusus seperti yang dibagikan pengguna YouTube bernama Subandi.
Dalam salah satu video yang diunggah di channel YouTube/Subandi Channel, pria tersebut membagikan cara memperbaiki galon penyok agar kembali mulus seperti baru. Subandi sendiri menggunakan beberapa alat, seperti tutup galon yang sudah dilubangi bagian tengahnya, tutup ocos atau pentil ban motor bekas yang sudah digunting, ban bekas, dan baut untuk membantu memperbaiki galon penyok tersebut.
Penasaran, seperti apa caranya? Yuk, langsung simak ulasan lengkapnya, dilansir BrilioFood dari YouTube/Subandi Channel pada Selasa (27/12).