Brilio.net - Kacang panjang merupakan salah satu sayuran yang sangat mudah diolah. Kali ini ada resep kacang panjang yang antiribet saat memasak, yakni pencok kacang panjang, masakan dari Sunda. Cuma ulek bumbu terus potong-potong bahan, jadi deh.
Namun jangan salah, resep ini rasanya sedap banget, apalagi disantap menggunakan nasi panas dan kerupuk. Susah stop makan, nih.
-
15 Resep masakan kacang panjang ala rumahan, sehat, lezat, dan mudah dibuat Kacang panjang disukai banyak orang juga karena rasanya enak dan teksturnya renyah.
-
13 Resep tumis kacang panjang paling mudah dibuat, nikmat dan ekonomis Sayuran yang nggak perlu lama-lama masaknya. Praktis.
-
Resep sambal goreng kacang panjang, lezat, pedas, dan menggugah selera Warna kuah merahnya cantik, bikin selera makan naik.
Resep buncis santan campur bakso telur puyuh, gurih dan nikmat disajikan dalam kondisi hangat
Yuk, dicoba resep pencok kacang panjang, dilansir BrilioFood dari Instagram @kulinerio.
foto: Instagram/@kulinerio
Bahan:
- 1 buah cabai merah
- 7 helai kacang panjang
- 15 buah cabai rawit
- 1 buah bawang putih
- 1/2 buah tomat
- 2 cm kencur
- 1 sdt terasi bakar
- 1/2 sdt gula merah iris
- Garam
Cara membuat:
1. Ulek kasar semua bumbu cabai rawit, cabai merah, bawang putih dan kencur. Bumbui menggunakan gula dan garam.
2. Masukkan kacang panjang yang sudah dipotong halus, ulek kasar, koreksi rasa.
3. Sajikan dengan nasi panas.
Magang: Nabila Arkania