Brilio.net - Minuman jus segar juga dijual di pinggiran jalan India. Bahan dasar pembuatan jusnya pun cukup beragam. Mulai dari sayuran, aneka buah, hingga bahan lainnya. Agar rasanya semakin lezat, gula cair atau susu pun sengaja ditambahkan ke dalam campuran jus.
Sama seperti halnya kreasi jus hijau yang dibagikan lewat unggahan di akun Indian foodiee pada 2 Februari 2023. Namun jus hijau miliknya ini, tak hanya berbahan dasar buah-buahan yang berwarna hijau saja, namun ada pula bahan lain yang tergolong antimainstream, lho.
-
Tampilan jus buah ini seger abis, tapi lihat 11 potret proses pembuatannya justru bikin meringis Bikin mikir dua kali mau beli kalau tahu aslinya.
-
10 Resep minuman segar serba hijau, wajib dicoba dan bisa dijual Selain bisa dikonsumsi sendiri, minuman segar hijau ini juga bisa jadi ide bisnis
-
Resep jus sehat ala 5 seleb, enak dan mudah ditiru Sayur bisa dicampur dengan buah jadi jus segar dan nikmat.
Mulai dari tanaman hijau menyerupai rumput, potongan lidah buaya yang tidak dikupas kulitnya, hingga air yang berwarna keruh. Dalam video berdurasi hampir 4 menit ini, terlihat sang penjual pun dengan cekatan memasukkan seluruh bahan-bahan jus tersebut dengan tangan kosong.
Beberapa alat dapur yang digunakan pun tampak kotor dan kusam, seperti sudah lama tidak dicuci. Misalnya blender, saringan, hingga gelas yang digunakan untuk menyajikan jus hijaunya terlihat nggak higienis.
Meski cara pengolahannya dinilai tidak higienis, jus hijau miliknya ini tetap laris dibeli oleh banyak orang. Tampak para pembeli antusias mencoba jus hijau yang dijajakan oleh penjual satu ini. Jika kreasi jus hijau ini ada di Indonesia, apakah kamu tertarik untuk mencobanya?
Penasaran kan bagaimana cara pembuatan jus hijau yang ada di India ini? Simak lansiran BrilioFood dari Facebook Indian foodiee pada Jumat (3/1).