Brilio.net - Kalau kamu penggemar dessert, pasti sudah nggak asing dengan chocolate mousse. Hidangan penutup yang bertekstur lembut dan punya rasa manis ini memang sangat memanjakan lidah saat dinikmati. Biasanya, chocolate mousse dijual di kafe ataupun restoran mewah dan kekinian.
Sama seperti namanya, chocolate mousse sudah pasti dibuat menggunakan cokelat. Di sisi lain, hidangan satu ini juga biasanya dibuat pakai whipping cream ataupun gelatin, sehingga teksturnya bisa lembut. Tetapi, pengguna akun Instagram @shivesh17 punya cara tak biasa untuk bikin chocolate mousse, lho.
-
10 Resep mousse cake yang super lembut dan lumer di mulut Mousse cake biasanya disajikan dalam keadaan dingin.
-
Cara membuat choux pastry isi chocolate mousse, cocok jadi ide bisnis Teksturnya yang garing di luar dan manis di luar sukses bikin nagih.
-
10 Resep dessert ala restoran, enak dan mudah dibuat Cocok dicoba sebagai sajian hidangan penutup mulut bareng keluarga.
Cara Andre Taulany masak nasi goreng ini praktis dan sedap meski minim bumbu, cocok buat pemula
foto: Instagram/@shivesh17
Chef asal India bernama Shivesh ini menjelaskan, ia punya resep chocolate mousse yang lebih sederhana, yakni menggunakan satu bahan makanan sisa. Wah, kira-kira jadinya seperti apa, ya?
foto: Instagram/@shivesh17
Bukan diberi daun pisang, ini trik perbaiki santan telanjur pecah saat dimasak agar rasa tak berubah
Siapkan dulu 1,5 cup cokelat hitam atau dark chocolate. Panaskan cokelat tersebut sampai meleleh. Kamu bisa melelehkannya dengan teknik double boiling, yakni memanaskan semangkuk cokelat di atas air mendidih. Kemudian, sisihkan dulu cokelat tersebut.
foto: Instagram/@shivesh17
Siapkan gelas blender, lalu isi dengan 1 cup nasi sisa. Yup, itulah bahan makanan utama untuk membuat chocolate mousse ini. Tambahkan 1/2 cup air panas untuk membantu melunakkan nasi nantinya. Terakhir, tuangkan juga cokelat yang sudah dilelehkan.
foto: Instagram/@shivesh17
Proses nasi, air panas, dan cokelat tersebut dengan blender sampai benar-benar halus. Selanjutnya, tuangkan adonan chocolate mousse ke dalam loyang. Dinginkan chocolate mousse di kulkas selama kurang lebih 2 jam.
Setelah didinginkan, taburi chocolate mousse dengan cokelat bubuk. Olahan chocolate mousse dari nasi lantas bisa langsung disajikan. Gimana, hasilnya menggugah selera banget, kan?
"I can confidently say that you cannot taste rice at all and the result is incredibly chocolatey, creamy and just soo good (Aku yakin kamu nggak bakal merasakan rasa nasi sama sekali, melainkan cokelat, creamy, dan enak banget)," tulis Shivesh di keterangan video Instagram @shivesh17, dikutip BrilioFood pada Minggu (11/8).