Brilio.net - Saat berbuka puasa menikmati segelas es buah memang dapat melegakan tenggorokan. Apalagi setelah seharian beraktivitas dan membuang banyak tenaga.

Alhasil sistem metabolisme tubuh akan melambat. Dengan makan makanan manis tentu akan menjadi sumber kalori yang dapat diserap oleh tubuh.

Nah, es buah jadi salah satu pilihan masyarakat untuk berbuka. Kamu tidak perlu beli es buah, karena kamu bisa bikin sendiri di rumah. Ini dia resep membuat es keju pelangi yang bisa menemani kamu saat berbuka.

Bahan:

30 gram buah apel

30 gram buah anggur

30 gram buah nanas

30 gram buah melon

30 gram buah strawberry

30 gram buah kelapa muda

30 gram buah naga

400 ml sirup vanilla

1 liter air kelapa muda

300 ml susu kental manis

60 gram keju cheddar parut

Es batu (secukupnya)

Cara membuat:

1. Cuci bersih semua buah, lalu kupas dan potong sesuai selera

2. Untuk kelapa muda dan melon di keruk tipis

3. Campur air kelapa muda, sirup vanilla, susu kental manis, dan juga keju, blender hingga halus

4. Susun semua buah di dalam mangkuk atau gelas cantik. Lalu tuangkan ke dalam wadah tersebut.

5. Agar lebih segar tambahkan es batu

6. Sajikan

Nah, mudah bukan membuat es buah pelangi? Selamat mencoba di rumah!