"Tips biar sosis tidak mudah basi tanpa freezer saat jualan," tulisnya.
Caranya, keluarkan terlebih dahulu sosis dari kemasannya. Pastikan sosis dalam keadaan kering dan tidak lembap, ya. Karena jika basah, sosis nantinya akan berlendir dan mudah basi saat disimpan.
-
Tetap segar dan antilembek, ini trik menyimpan stok sosis di freezer Sosis yang beku juga sulit diambil dan perlu proses cukup lama untuk dicairkan.
-
Cara mudah menggoreng sosis agar mekar sempurna, garing, dan tahan lama tanpa ribet Cara ampuh biar sosis nggak kempis setelah digoreng.
-
Trik menyimpan risoles mentah agar awet dan tidak lengket Bisa ditiru para pebisnis maupun siapa saja yang hobi menyimpan risoles frozen.
foto: YouTube/@qenanassegaf
Agar tahan lama, sosis harus dikukus terlebih dahulu. Iya, masukkan sosis ke dalam panci kukusan lalu kukus selama beberapa menit. Selain lebih awet, cara ini juga bisa membuat sosis menjadi mekar saat digoreng nantinya.
foto: YouTube/@qenanassegaf
Setelah dikukus sampai matang, angkat dan tiriskan sosis. Setelah dingin, sosis bisa ditusuk pakai tusukan sate.
"Biar nggak mudah basi, saat menusuknya pastikan kamu menggunakan sarung tangan ya. Biar steril," jelasnya dikutip BrilioFood dari YouTube @qenanassegaf pada Jumat (14/7).
foto: YouTube/@qenanassegaf
Sosis yang sudah ditusuk ini bisa langsung disusun ke dalam wadah. Wadah yang digunakan harus dalam keadaan bersih dan kering, ya.
foto: YouTube/@qenanassegaf
Dengan cara ini, sosis pun akan bertahan selama seharian disimpan di suhu ruang. Nggak perlu khawatir, baik rasa maupun tekstur sosis tidak akan mengalami perubahan.
Cara ini cocok dipraktikkan buat kamu yang jualan sosis di rumah. Unggahan milik YouTube @qenanassegaf ini pun sudah ditonton 2,8 ribu kali.