Brilio.net - Hajatan apapun tentu tidak lepas dari agenda makan-makan. Mulai dari syukuran, pernikahan, hingga pengajian yang digelar di masyarakat pasti dilengkapi dengan berbagai hidangan makanan. Makanan yang disajikan umumnya ditata di atas piring untuk dibagikan kepada warga yang turut hadir pada acara hajatan tersebut.

Namun berbeda dengan hidangan di hajatan yang disajikan dengan wadah lain seperti dalam video Instagram @timelinejowo ini. Bukan dengan piring, momen makan bersama saat hajatan warga ini justru menggunakan daun jati. Daun jati tersebut digunakan sebagai alas untuk nasi yang akan disantap.

Dilansir BrilioFood dari Instagram @timelinejowo pada Jumat (13/9), video mulanya menunjukkan sekelompok warga yang berkumpul di rumah. Sesaat setelahnya, ada seorang laki-laki yang masuk ke dalam rumah tersebut dan membawa seikat daun jati segar. Tak main-main, daun jati yang dibawa sangat banyak.

foto: Instagram/@timelinejowo

Usut punya usut, daun jati ini akan digunakan sebagai alas untuk makan warga tersebut. Oleh sebab itu, para warga yang sudah berkumpul sebelumnya, langsung mengambil beberapa lembar daun jati tersebut. Mereka langsung menata daun jati ini di atas meja dan kursi.

Setelah alas daun jati ini ditata dengan rapi, warga yang tadi bergerombol lantas duduk di sejumlah tempat dan menunggu seorang laki-laki membagikan nasi. Nah, nasi tersebut langsung diletakan di atas meja dan kursi yang sudah dialasi dengan daun jati tersebut.

foto: Instagram/@timelinejowo

Saat nasi sudah dibagikan, terdapat warga lain yang kemudian membagikan lauk dari sebuah nampan. Lauk ini diletakkan di atas nasi untuk kemudian disantap. Dalam unggahan tersebut, warga tampak sangat antusias menantikan nasi dan lauk yang dibagikan.

Pada dasarnya, daun jati ini sudah dijadikan sebagai alas atau pembungkus makanan sejak zaman dulu. Bahkan hingga kini, sejumlah masyarakat, khususnya di desa, masih menggunakan alas daun jati segar. Selain kokoh, jenis daun ini memiliki aroma sedap yang bisa membuat makanan jadi lebih enak.

foto: Instagram/@timelinejowo

Nggak heran jika kemudian momen makan bersama menggunakan daun jati ini langsung bikin nostalgia. Bahkan sejumlah warganet turut merasakan hal yang sama dan mengungkapkannya secara langsung di kolom komentar video tersebut.

Bikin ngiler lh....kebayang baunya nasi berkat daun jati....terakhir makan nasi berkat daun jati 13thn yg lalu wktu masih dirumah mamak," tulis akun Instagram @diana_dian3971.

"Kuangen mangan sego bungkus godong jati (jadi kangen makan nasi bungkus daun jati)," papar Instagram @abiddisini.

foto: Instagram/@timelinejowo

Sejak diunggah pada Senin (9/9) kemarin, video tentang momen makan bersama ini telah ditonton lebih dari ratusan ribu kali. Menilik kolom komentar, ada banyak pengguna Instagram lain yang mengaku takjub dengan momen dalam video tersebut. Pasalnya mereka mengaku bahwa nasi yang dibungkus daun jati biasanya lebih sedap dan enak.

"Gatau kenapa nasi berkat bungkus daun jati itu enak banget rasanya, sumpah ngalahin makann yg ada dirumah," papar Instagram @azizah.hanum_lpw.

"Nikmat e, MasyaAllah sedep bgt.. khas rasane," sahut Instagram @nihla.r.a.

Nasinya kelihatan sedapp bgttt aq jd pngen kngen klau pas ada hajatan meskipun cuma nasi dan oseng pepaya enakkknya melebihi daging," kata Instagram @tya_prasetyo3.