Brilio.net - Setelah mencoblos pada Pemilihan Umum (Pemilu), biasanya kamu harus mencelupkan jari ke dalam tinta berwarna ungu. Hal ini bertujuan sebagai penanda bahwa kamu sudah menggunakan hak pilih. Bahkan saat ini, banyak restoran atau brand makanan yang sengaja memberi potongan harga buat siapa saja yang menunjukkan tinta di jari tangannya.

Sayangnya, tinta di jari cukup sulit untuk dihilangkan. Meski sudah berhari-hari usai Pemilu, biasanya tinta masih terlihat jelas di jari tangan. Kalau sudah begini, tampilan tangan jadi tampak kotor, kan?

Tinta di jari tangan nggak akan hilang begitu saja kalau cuma dicuci pakai sabun cuci tangan biasa. Hal ini sempat dirasakan oleh pengguna YouTube MFA Channel.

“Ini tinta sehabis pemilu udah dicuci berulang kali tapi masih tetap sama,” ungkapnya dikutip BrilioFood dari YouTube MFA Channel pada Rabu (14/2).