Di awal video, ia menunjukkan lantainya yang terkena tumpahan lem tikus, permukaannya pun jadi lengket dan kotor.

"Akibat keseringan pakai lem tikus jadi banyak noda lem di lantai," ujarnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @rumah_qinaz pada Rabu (4/10).

foto: TikTok/@rumah_qinaz

Untuk membersihkannya, ia langsung mengeluarkan satu bahan dapur, yakni minyak goreng. Yup, langsung gosok-gosok lantai yang terkena lem dengan minyak goreng.

"Ini gosok pakai tisu yang udah dibasahin sama minyak goreng," ungkapnya lebih lanjut.

foto: TikTok/@rumah_qinaz

Minyak goreng dipercaya ampuh melunakkan noda lem. Alhasil, sekali digosok, noda lem di lantai hilang tak tersisa. Lakukan proses ini sampai seluruh permukaan lantai bersih maksimal.

INFOGRAFIS JANGAN LANGSUNG DIPEL, BERSIHKAN DULU NODA LEM DI LANTAI PAKAI 1 BAHAN DAPUR
© 2023 brilio.net/Rakha Kharista

"Mulai kelihatan hasilnya," ucapnya.

foto: TikTok/@rumah_qinaz

Setelah noda lem hilang, ia langsung mengepel lantai seperti biasa pakai cairan pembersih. Nah, jadi kinclong lagi, deh.

"Taraa, bisa bersih kembali," ujarnya.

foto: TikTok/@rumah_qinaz

Caranya praktis, kan?