"Ingat di kukus selama 30 menit lalu dinginkan tanpa membuka ttup panci pasti telur akan MULUS engga GEMPIL," ujarnya dikutip BrilioFood dari TikTok/@mardimahardika pada Jumat (21/10).

Pertama-tama panaskan air di alat kukusan terlebih dahulu sampai mendidih. Kemudian, masukkan semua telur yang ingin dimasak ke dalam kukusan. Lalu kukus kurang lebih selama 30 menit. Pastikan saat mengukus, panci tidak dibuka sama sekali biar suhu panas di dalamnya tetap stabil.

foto: TikTok/@mardimahardika

Setelah dimasak 30 menit, sebaiknya tetap biarkan panci kukusan dalam keadaan tertutup sembari menunggu telur tidak panas lagi. Jika sudah, telur sudah cukup dingin dan uap panas dari alat kukusan sudah hilang, telur bisa diangkat serta disajikan tanpa kesulitan membuka kulitnya.

foto: TikTok/@mardimahardika

Gimana, kamu pernah mencoba mengukus telur seperti ini? Usai diunggah sejak Juli lalu, video ini pun telah ditonton jutaan kali.