Brilio.net - Dibalik warna kuningnya yang mencolok dan rasa asamnya, lemon mengandung banyak sekali manfaat baik saat dikonsumsi oleh tubuh. Dilansir dari healthline.com, vitamin C, serat, dan senyawa tanaman yang terkandung dalam lemon dapat mendukung kesehatan jantung, kesehatan pencernaan, dan manajemen berat badan.
Lemon kerap dimanfaatkan untuk diolah jadi bahan dasar minuman dan makanan. Tidak hanya bermanfaat bagi tubuh, rupanya lemon juga kerap diandalkan untuk berbagai keperluan rumah tangga. Buah satu ini bisa digunakan untuk membersihkan alat dapur, pengharum ruangan, dan pengawet alami pada makanan.
-
10 Manfaat air lemon untuk kesehatan, jaga daya tahan tubuh Dengan konsumsi air lemon, maka tubuh akan lebih kebal terhadap beberapa penyakit.
-
Jangan asal, ini trik konsumsi air lemon agar tetap tinggi vitamin C Satu buah lemon biasanya mengandung sekitar 31 mg vitamin C.
-
Trik memilih jeruk nipis yang berkualitas dan airnya melimpah, perhatikan warnanya Biar nggak zonk ketika saat memeras.
Tak heran, jika lemon jadi salah satu buah yang kerap jadi buruan. Dari semua bagian lemon, perasan airnya merupakan bagian yang paling sering digunakan. Lemon mengandung 89 persen air yang sebagian besar nutrisinya berasal dari sana. Lemon yang menghasilkan banyak air termasuk yang berkualitas.