Brilio.net - Siapa yang nggak suka dengan keripik kentang? Makanan ringan ini sudah layaknya teman sehari-hari. Selain karena rasanya yang enak, keripik kentang adalah cemilan populer yang mudah ditemukan. Hampir setiap toko atau pun swalayan selalu menjual keripik kentang berbagai merek.

Nah, tapi kalau bicara soal keripik kentang, kira-kira kamu tahu nggak sih, siapa sosok yang pertama kali menemukannya? Pasti nggak tahu, kaaannn?

George Crum, pria asal New York, Amerika Serikat disebut menjadi orang pertama yang menemukan keripik kentang di tahun 1853. Pria kelahiran 15 Juli 1824 ini merupakan seorang koki yang bekerja setiap musim panas di sebuah restoran mewah di New York. Dari pekerjaannya inilah George tak sengaja menciptakan keripik kentang.

Di restoran tempat George bekerja, menu kentang goreng khas Prancis adalah salah satu andalannya. Menu itu menyajikan kentang yang dipotong tebal-tebal dan digoreng dengan minyak panas.

foto: vintag.es


Suatu hari, George menerima seorang tamu yang komplain karena potongan kentang yang disajikannya terlalu tebal. George pun segera memperbaikinya dengan sedikit menipiskan potongan kentang tersebut. Namun, meski telah diperbaiki, tamu restoran itu tetap tak menyukainya. Alhasil, George memutuskan untuk momotong kentang setipis mungkin dan menggorengnya hingga kering hingga tak bisa dinikmati menggunakan garpu.

Menyajikan hal tak biasa, namun rupanya sang pelanggan justru sangat menyukai masakan kentang buatan George tersebut. Akhirnya, keripik kentang buatan George menjadi menu andalan di restoran tersebut dan diberi nama Keripik Saratoga.

foto: vintag.es


Pada 1860, George memutuskan untuk membuka restorannya sendiri di Malta Avenue, dekat Danau Saratoga. Bisnis ini pun semakin dikenal oleh orang-orang besar dan melaju pesat. Bertahan selama 30 tahun, restoran ini pun akhirnya tutup pada 1890. George pun meninggal dunia tahun 1914 di usia 92 tahun.

Ide untuk mengemas keripik kentang yang diperjual belikan di toko sendiri datang dari William Tappendon dari Cleveland pada tahun 1895. Dirinya mulai mengembangkan bisnis keripik kentang dengan mendistribusikannya ke toko-toko milik tetangganya. William lalu membuat ladang kentang di dekat rumahnya dan merintis pabrik keripik kentang pertama di negaranya.

Hal inilah yang mengawali sukses keripik kentang menjadi salah satu cemilan terfavorit di dunia.