Brilio.net - Durian sering dijuluki sebagai 'Raja Buah' karena memiliki rasa dan aromanya yang khas. Buah yang populer di Asia Tenggara ini memiliki daging tebal yang bertekstur lembut. Namun, ketebalan dan rasa setiap durian ini bisa berbeda tergantung variannya.

Nah, banyaknya varian durian membuat satu ini kerap diburu sejumlah orang dari berbagai dunia demi bisa mencicipinya. Bahkan banyak orang rela merogoh kocek tidak sedikit demi bisa menyantap buah durian yang memiliki grade tinggi, seperti musang king.

Musang king termasuk jenis durian langka yang memiliki rasa lezat. Dagingnya yang kenyal, manis, dan lembut membuat durian ini banyak diburu. Sayangnya, di tengah permintaan yang tinggi, pemasok durian jenis ini justru sangat rendah karena perawatannya yang sulit. Alhasil, durian musang king kerap dijual dengan harga tinggi, mencapai Rp300 ribu hingga Rp1 juta.

Namun tahu nggak sih? Belum lama ini ditemukan durian jenis baru yang dinilai bisa menyaingi musang king, yakni tupai king. Durian jenis ini pernah dipamerkan oleh seorang penjual durian asal Penang, Malaysia. Penjual durian bernama Brian Ong tersebut mengunggah momen mencicipi durian tupai king di akun Facebook Buza Biz.

"Hari ini kita buat review soal tupai king. Banyak orang penasaran dengan durian tupai king. Bagi saya, tupai king ini punya banyak ciri-ciri," ujar Brian Biz dikutip BrilioFood dari Facebook Buza Biz pada Kamis (18/7).

foto: Facebook/Buza Biz

Lebih lanjut, Brian Biz menunjukkan sebuah durian dengan ukuran cukup besar dengan daging berwarna kuning cerah. Dia mengaku, durian tupai king ini memang memiliki daging yang agak besar dan bijinya cenderung kecil. Di sisi lain, kulit durian tupai king ini tidak mudah merekah jika dibandingkan dengan durian pada umumnya.

foto: Facebook/Buza Biz

Melalui video yang diunggah pada 12 Juli lalu, penjual durian ini lantas mengambil satu buah durian yang sudah dibelah. Saat ditekan, buah durian tersebut memang tampak tebal dan berlemak. Sesaat kemudian, dia lalu mencicipi buah durian tersebut.

"Aromanya pekat seperti musang dan isinya agak legit. Pahitnya memang ada, cuma dari bijinya tidak seperti musang. Dari segi ciri kualiti rasanya ada sedikit menyerupai musang. Dan dari segi aromanya memang ada legit," jelasnya lebih lanjut.

foto: Facebook/Buza Biz

Selain aroma, rasa, dan tekstur yang khas, durian tupai king juga memiliki bobot sekitar 3 kg. Hal tersebut membuat durian jenis ini semakin istimewa. Apalagi jika ditambah dengan produksinya yang sangat terbatas jika dibandingkan durian jenis lain.

Dengan keterbatasan tersebut, durian tupai king dijual dengan harga tinggi, yakni 600 RM hingga 1.000 RM (Ringgit Malaysia) di pasaran. Jika dirupiahkan, jumlah tersebut setara dengan Rp2 juta hingga Rp3,5 juta rupiah untuk satu buah durian. Sungguh nominal yang fantastis untuk sebuah durian, bukan?

Di Malaysia sendiri, durian tupai king sudah secara resmi didaftarkan pada bulan Februari 2024 lalu sebagai salah satu jenis durian baru. Dengan harapan, durian ini dapat menandingi popularitas musang king dari segi rasa. Walaupun begitu, sebaran durian tupai king saat ini masih terbatas, yakni di wilayah Malaysia dan Singapura.