Brilio.net - Memasak jadi salah satu hobi yang disukai banyak orang. Bahkan nggak sedikit orang rela menghabiskan waktu berjam-jam untuk mencoba resep masakan yang baru. Saat hasil masakan sesuai ekspektasi, pasti jadi suatu kebanggaan tersendiri.
Namun ada beberapa orang yang punya cara nyeleneh saat memasak. Seperti yang ditunjukkan konten kreator terkenal sekaligus pemilik Meat Guys Steak House, Dimas Ramadhan Pangestu. Lewat akun TikToknya, Dimas memang kerap membagikan momennya memasak daging dengan cara-cara aneh.
-
13 Cara tepat memasak steak daging, juicy bak menu restoran Kalau kamu berhasil memasaknya, steak akan menghasilkan cita rasa yang begitu istimewa.
-
13 Resep steak daging sapi teflon ala rumahan, lezat, praktis, dan bumbunya meresap Makan mewah ala resto di rumah? Bisa banget.
-
Pria ini sukses mengiris daging sapi tanpa pisau, setelah dilihat ulang caranya justru bikin mual Pastikan kamu mengonsumsi daging sapi dalam porsi wajar atau secukupnya~
Cara praktis rebus singkong cuma tambah 1 bahan dapur, nggak sampai 30 menit auto empuk sempurna
foto: TikTok/@dimsthemeatguy
Di salah satu unggahannya, Dimas menunjukkan cara memanggang daging yang tak biasa. Bukan teflon atau iron pan, ia justru memilih menggunakan setrika. Dalam video tersebut, setrika yang ia gunakan dibungkus terlebih dahulu pakai aluminium foil.
foto: TikTok/@dimsthemeatguy
Trik goreng tempe mendoan, hasilnya renyah dan tak menyerap banyak minyak cuma tambah 2 bahan dapur
Tujuannya, agar permukaan setrika tidak lengket saat ditempelkan ke daging sapi. Kalau sudah, colokkan kabel setrika ke daya listrik. Lalu putar bagian atasnya sampai mencapai suhu maksimal. Sembari menunggu setrika mencapai suhu panasnya, persiapkan daging dengan alas aluminum foil di bawahnya.
foto: TikTok/@dimsthemeatguy
Agar enak, jangan lupa beri seasoning berupa garam dan lada bubuk di kedua sisi daging sapi. Terakhir, semprotkan minyak kelapa di atas daging sapi. Konten kreator dengan akun TikTok @dimsthemeatguy ini kemudian mulai memasak dagingnya.
foto: TikTok/@dimsthemeatguy
Caranya dengan meletakkan setrika yang sudah panas tersebut di atas daging. Sebelum ditekan, diamkan setrika selama beberapa menit. Lakukan hal yang sama di beberapa bagian daging sapi. Dengan cara ini, tangan sama sekali tidak kotor sedikit pun.
"Aromanya keluar wangi banget, dan suaranya satisfying banget," ujarnya dikutip BrilioFood dari TikTok @dimsthemeatguy pada Selasa (16/7).
foto: TikTok/@dimsthemeatguy
Setelah dipanasi dengan setrika beberapa saat, penampakan steak tampak sudah berwarna kecokelatan. Ia langsung meniriskan steak ke talenan. Saat dipotong, tampak steak matang dengan keadaan medium rare atau setengah matang, sesuai dengan keinginannya.
Sebelum dimakan, Dimas juga menaburkan garam ke seluruh permukaan steak. Lalu ia langsung mencicipi steak buatannya yang dipanggang pakai setrika.
"Ini kurangnya ada beberapa bagian daging yang matangnya kurang merata, tapi tetep enak dan juicy banget, sih," ucap pemilik video.