Brilio.net - Sabun cuci piring jadi salah satu kebutuhan rumah tangga yang wajib ada di rumah. Tak hanya untuk rumahan, sabun cuci piring juga digunakan sehari-hari untuk perkantoran, dan tentunya bisnis kuliner, seperti restoran. Lantaran sering digunakan, sabun cuci piring ini bisa boros pemakaiannya.
Biasanya, untuk menghemat sabun cuci piring ini banyak orang memilih menambahkan air ke dalam botol penyimpanan sabunnya. Namun, jika terlalu banyak diberi air, busa pada sabun cuci piring bisa jadi semakin berkurang, lho.
-
Tanpa menambah garam, ini trik memperbanyak sabun cuci piring hanya dengan 2 bahan dapur Sabun cuci piring adalah produk pembersih yang sangat penting di rumah dan bisa diperbanyak dengan mudah menggunakan dua bahan sederhana.
-
Cara memperbanyak sabun cuci piring dengan satu bahan dapur, jangan cuma ditambah air Gunakan bahan dapur sederhana untuk menambah volume sabun cuci piring tanpa mengurangi kualitas
-
Tak cuma ditambah garam, ini cara memperbanyak sabun cuci piring pakai 1 jenis minuman Diam-diam tanpa disadari, sabun cuci piring memang boros, lho~
Rupanya ada trik memperbanyak sabun cuci piring ini dengan meraciknya pakai bumbu dapur, lho. Cara ini sudah banyak tersebar di media sosial. Salah satunya dibagikan salah satu warga TikTok bernama Rhasni.
Dilansir BrilioFood pada Selasa (20/9), lewat akun TikToknya @anhi21.anhi, pemilik akun tersebut menambahkan garam pada sabun cuci piring. Menurutnya, cara ini bisa bikin sabun cuci piring jadi jauh lebih hemat. Nah, untuk memperbanyak sabun cuci piring ini, caranya cukup mudah.
Jatah Belanja Bulanan Buat Beli Sabun Cuci Piring Jadi Lebih Hemat.
Pertama-tama siapkan baskom atau wadah yang cukup besar terlebih dahulu. Setelah itu, masukkan garam dan sedikit air, lalu aduk beberapa saat pakai spatula untuk melarutkannya. Garam yang digunakan cukup sebanyak satu bungkus kemasan kecil.
foto: TikTok/@anhi21.anhi
Dilanjutkan dengan menuangkan satu kemasan besar sabun pencuci piring ke dalam baskom. Kemudian, diaduk terlebih dahulu sampai air garam dan sabun tercampur rata. Baru tuangkan air banyaknya sekitar satu jerigen. Larutan air sabun dan garam ini diaduk kembali sampai benar-benar merata.
foto: TikTok/@anhi21.anhi
Jika sudah benar-benar rata, racikan garam dan air sabun ini bisa disimpan ke dalam jerigen besar maupun wadah lain yang ada di rumah. Hasilnya, dari satu bungkus sabun pencuci piring bisa diperbanyak hingga jadi satu jerigen. Sehingga bisa lebih menghemat pengeluaran untuk membeli sabun cuci piring.
foto: TikTok/@anhi21.anhi
Namun, mencuci alat masak dan makan pakai garam dan sabun cuci piring ini tetap harus diperhatikan baik-baik. Dilansir dari echemi.com, mencampurkan garam dan sabun cuci piring berisiko menyebabkan iritasi pada tangan. Untuk mencegahnya, bisa gunakan sarung tangan saat mencuci piring pakai racikan sabun dan garam ini.
Selain itu, juga bisa menggunakan spons ataupun sikat cuci piring yang tepat. Nah, ada beragam jenis varian spons atau sikat cuci piring yang bagus yang bisa digunakan sebagai teman mencuci peralatan makan dan masakmu. Cek rekomendasinya di bawah ini.
"Saya sdh prnh coba..cm wanginya jd berkurang," ujar TikTok/@Dd heni.
"Bibi ku jug pake itu," kata TikTok/@RK-keysia.
"Ay juga bgtu hemat bgt bisa buat 2 bulan," ungkap TikTok/@A L I T A.
"Aku sdh cbak pntat wjan aja bersih..bersihkok k prbtan wlu wnginya bkrang," jelas TikTok/@qiptia.
"Dah bertahun2 saya bgituu.. 1 bungkus bisa jdi 1 ember. biar hemat," tambah TikTok/@ Nica.