"0% experience (Dengan 0 persen pengalaman)," ungkapnya, dikutip BrilioFood dari TikTok @kaylapatraa pada Selasa (30/5).

Alat yang ia butuhkan hanya penjepit kertas berbahan besi, lilin, serta pensil, pulpen, atau barang apa pun yang bentuknya memanjang. Nah, pensil atau pulpen ini akan dijepit dengan penjepit kertas, sehingga bisa jadi gagang untuk memudahkan proses memperbaiki toples.

foto: TikTok/@kaylapatraa

Semula, nyalakan dulu lilinnya. Setelah itu, panaskan ujung gagang penjepit kertas beberapa saat. Kalau dirasa sudah cukup panas, langsung tancapkan pada bagian toples yang patah supaya meleleh dan tersambung kembali. Jika penjepit kertas sudah dingin, bisa panaskan lagi dengan api dari lilin.

foto: TikTok/@kaylapatraa

Lantas, saat semua bagian toples yang patah sudah disambungkan, cek apakah toples sudah benar-benar rapat dengan air. Caranya, cukup isi toples dengan air sampai penuh, kemudian diamkan sembari mengamati bagian yang sudah diperbaiki. Apabila masih ada air yang keluar, artinya masih harus diperbaiki dengan cara yang sama seperti dijelaskan sebelumnya.

foto: TikTok/@kaylapatraa

Gimana, menarik banget ya cara memperbaiki toples Tupperware ini? Mengintip kolom komentar di unggahan TikTok @kaylapatraa, sejumlah warganet terlihat antusias dengan hack satu ini, lho. Di sisi lain, ada juga yang memberikan informasi lain seputar toples Tupperware yang patah. Unggahan ini juga sudah ditonton lebih dari 948 ribu kali.

"KAAA MAKASIH SARANNYA ," ujar TikTok @hihang hoeng.

"Kalo masih bisa diperbaiki knp harus beli baru," cetus TikTok @IkhsanM.

"Smart hacks sis (Hack yang pintar, mba)," ujar TikTok @jbygjrbm.

"Tinggal di amplass," kata TikTok @user7806742587511.

"coba di amplas dehh biar rapih," imbuh TikTok @soda °.