Brilio.net - Sagu mutiara kerap diolah menjadi hidangan lezat, baik menu tradisional maupun modern. Misalnya untuk bubur, bongko awung, jentik manis, campuran minuman, dan aneka makanan manis lain. Warnanya merah cantik bak mutiara membuat olahan tepung sagu ini menggugah selera.
Dalam kondisi mentah, sagu mutiara ini berbentuk seperti butiran kerikil keras. Oleh karena itu, sagu mutiara pun harus direbus terlebih dahulu supaya lebih lunak. Jika sudah matang, sagu mutiara akan lebih mengembang dan berbentuk bola-bola kenyal.
-
Tanpa presto, ini cara cepat merebus sagu mutiara agar hasilnya bening dan tak lengket dalam 11 menit Sagu mutiara juga memiliki nilai gizi baik karena mengandung karbohidrat kompleks dan rendah lemak.
-
Cukup 15 menit, ini trik merebus sagu mutiara agar hasilnya bening, kenyal, dan tak lengket Sagu mutiara juga kerap dijadikan sebagai isian aneka minuman segar.
-
Trik masak sagu mutiara agar hasilnya kenyal, tidak lengket, dan matang sempurna dalam waktu 10 menit Meski dimasak dalam waktu singkat, sagu mutiara yang dihasilkan tetap sesuai ekspektasi.
Bukan ditumis, ini trik mengolah isian tahu isi agar lebih fresh dan minim minyak saat digoreng
Sayangnya, merebus sagu mutiara ini susah-susah gampang bagi sebagian orang, nih. Karena tak jarang, hasil sagu mutiara yang sudah direbus tidak sesuai ekspektasi. Alih-alih cantik, justru teksturnya lengket dan mudah menggumpal. Atau masih ada bintik putih di bagian tengahnya, yang menandakan bahwa sagu mutiara belum sepenuhnya matang.
Usut punya usut, untuk merebus sagu mutiara ini perlu beberapa metode. Nah, metode yang paling umum adalah dengan pesto. Selain cepat empuk, penggunaan presto juga bisa bikin proses perebusan lebih cepat sehingga hemat gas.
Selain menggunakan presto, sagu mutiara juga bisa direbus dengan panci biasa. Namun perebusan dengan cara ini terbilang lebih lama. Setidaknya butuh waktu 20-30 menit untuk membuat sagu mutiara benar-benar matang sempurna.
Dalam menanggapi hal tersebut, seorang pengguna YouTube Dapur Family pun angkat suara. Meski tanpa presto, dia membagikan sebuah tutorial merebus sagu mutiara dalam waktu yang lebih singkat. Menurutnya, merebus sagu mutiara bisa dilakukan hanya dalam 10 menit saja.
Lezat Dan Bikin Nagih.
"Dan cara merebusnya, aku pakai metode 5-30-5," kata YouTube Dapur Family dikutip BrilioFood pada Rabu (15/2).
foto: YouTube/Dapur Family
Mulanya, siapkan lima gelas air, tuang ke panci. Setelah itu, rebus air sampai mendidih. Jika sudah, langsung masukkan dua bungkus sagu mutiara ke dalam air yang mendidih, aduk-aduk sebentar.
foto: YouTube/Dapur Family
Tutup panci dan rebus selama lima menit. Setelah itu, matikan api kompor dan diamkan 30 menit dalam kondisi panci masih tertutup. Suhu air yang masih panas ini akan membuat proses pematangan sagu mutiara tetap berlanjut sekalipun api dalam kondisi mati.
Setelah 30 menit, hasil sagu mutiara tampak lebih mengembang. Namun masih ada bintik putih di bagian tengahnya. Untuk menyempurnakan hasilnya, tambahkan 1/2 gelas air panas dan aduk-aduk sebentar.
foto: YouTube/Dapur Family
Kemudian tutup pancinya dan rebus kembali selama lima menit. Dalam video tersebut, sagu mutiara yang sudah direbus tampak benar-benar matang sempurna. Sudah tidak ada bintik putih di bagian tengahnya.
"Hasilnya udah (matang) sempurna. Cantik banget. Dan kalau mau dibikin bubur, ini bisa langsung ditambahkan gula atau santan," kata YouTube Dapur Family.
foto: YouTube/Dapur Family
Tapi jika sagu mutiara hendak dijadikan campuran es dan puding, sebaiknya cuci terlebih dahulu. Caranya cukup siram sagu mutiara dengan air bersih, lalu aduk sebentar supaya tidak saling menempel. Setelah itu, saring dan tiriskan airnya.
foto: YouTube/Dapur Family
Ditonton lebih dari 16 ribu kali, video tentang cara merebus sagu mutiara ini bikin warganet takjub, nih. Banyak yang tidak menyangka bahwa sagu mutiara memiliki hasil yang cantik hanya dengan proses perebusan 10 menit saja. Di sisi lain, ada juga warganet yang mengaku sudah berhasil meniru tutorial merebus sagu mutiara seperti dalam video tersebut.
"Wahh cepat juga perebusannya ya kk," kata YouTube Siti Alfiani Official.
"Matangnya tidak pecah ya kak,, enak tu dicampur santan," ungkap YouTube Maz Leman.
"Warna sagunya cantik dan lembut sist," papar YouTube Yumi Beko.
"wahh mantap banget.. makasih tips nya ka :)," kata YouTube Priska Owen.
"aku pernah masak sagu mutiara pake metode ini juga berhasil sukak.salam 1 dapur bunda," sahut YouTube Mama Azka Kitchen.