Brilio.net - Kacang merah dapat diolah menjadi berbagai jenis hidangan. Mulai dari menu manis hingga gurih, seperti sayur kacang merah, es kacang merah, roti isi kacang merah, dan lainnya. Nggak cuma lezat, kacang merah juga dikenal tinggi gizi yang baik untuk tubuh.

Dilansir dari nutritionix.com, kacang merah banyak mengandung serat sehingga dapat membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan. Selain itu, kacang merah juga mengandung kalsium dan vitamin D yang baik untuk kesehatan tulang.

Namun sebelum disantap, kacang merah harus diolah terlebih dahulu, karena bahan makanan satu ini jika mentah teksturnya cukup keras. Kacang merah harus direbus sekitar 45 menit agar teksturnya empuk. Lamanya proses perebusan inilah yang membuat sejumlah orang enggan untuk mengolah kacang merah di rumah. Pasalnya, hal ini bisa membuat pemakaian gas jadi lebih boros.

Untuk menyiasatinya, biasanya banyak orang memilih menambahkan baking soda saat merebus kacang merah. Baking soda dipercaya bisa membantu mempercepat proses perebusan. Di sisi lain, padahal proses perebusan kacang merah bisa dilakukan lebih cepat tanpa bahan tambahan apa pun. Kalau kamu tahu triknya, sih.