Brilio.net - Cincau kerap dikenal sebagai bahan makanan yang mirip agar-agar karena teksturnya yang kenyal. Biasanya cincau memang dijadikan sebagai topping berbagai macam minuman atau dessert. Teksturnya yang kenyal dan rasanya yang khas bisa menambah cita rasa pada minuman atau dessert tersebut.

Bahan makanan satu ini pada dasarnya memang dibuat dari tumbuhan bernama cincau. Untuk menghasilkan tekstur yang kenyal seperti agar-agar, daun cincau ini biasanya direndam atau direbus dengan air. Nah, selanjutnya, daun cincau ini akan direndam dan diremas hingga saripatinya keluar. Hasil perasan saripati inilah yang kemudian menghasilkan cincau yang kenyal seperti agar-agar.

Selain diremas, ada juga sebagian orang yang memilih menggunakan bantuan blender untuk mengeluarkan saripati daun cincau. Cara ini dianggap lebih cepat dan nggak ribet dibandingkan harus meremas-remas daunnya berkali-kali. Namun perlu diketahui bahwa menghaluskan daun cincau ini bisa menghasilkan busa yang banyak pada saripatinya. Selain itu, bau langu pada daun juga cenderung lebih pekat.