Dilansir BrilioFood pada Kamis (26/10), trik yang dilakukan adalah dengan menggunakan adonan kering saja. Jika biasanya adonan pelapis dibuat dengan campuran air, trik ini justru kebalikan dari itu. Pengguna TikTok @dapurasyi hanya menggunakan tepung terigu sebagai adonan kering saja.

foto: TikTok/@dapurasyi

Untuk cara membuatnya lebih jelas, siapkan dulu piring dan isi dengan 3 sdm tepung terigu protein rendah. Setelah itu, tambahan 1/2 sdt garam dan penyedap rasa secukupnya agar tepung semakin gurih. Selanjutnya, aduk-aduk sampai semua bahan rata.

foto: TikTok/@dapurasyi

Jika sudah, potong-potong tempe yang hendak digoreng. Dalam video tersebut, pengguna TikTok @dapurasyi mengiris tempe dengan ukuran yang cukup tipis. Nah, bentuk tempe yang tipis ini juga menjadi kunci agar teksturnya bisa semakin renyah.

foto: TikTok/@dapurasyi

Sebelum tempe siap digoreng, siapkan juga wadah berisi air putih. Lalu celupkan satu iris tempe ke dalam air, barulah kemudian baluri dengan tepung tadi. Nah, penggunaan air ini akan membuat adonan tepung jadi semakin menempel.

foto: TikTok/@dapurasyi

Jika sudah, langsung masukkan ke dalam minyak yang sudah dipanaskan. Lalu goreng hingga warna tempe berubah keemasan dan jadi garing. Barulah kemudian angkat dan tiriskan tempenya. Nah, tempe yang sudah digoreng ini pun siap disantap.

Tekstur tempe yang renyah akan membuatnya semakin lezat saat disantap. Nah, dengan bahan yang antiribet, kamu bisa membuat tempe goreng seperti ini di rumah. Karena sangat bermanfaat, nggak heran kalau video ini sudah ditonton lebih dari 1.600 kali sejak diunggah pada Juni lalu.