Sebagai gantinya, kamu bisa menerapkan tutorial singkat yang dibagikan oleh pengguna TikTok @cobekbatutangerang. Melalui salah satu video yang diunggah, dia menjelaskan cara cepat dalam membedakan cobek batu asli dan palsu. Dilansir BrilioFood pada Rabu (8/11), dia hanya menggunakan sedikit air untuk membedakan cobek tersebut.
foto: TikTok/@cobekbatutangerang
-
Tak perlu direndam dalam air, begini trik mudah membedakan cobek batu asli dan palsu Biar ketika masak nanti nggak kaget kok hasil ulekan bumbu dapur campur semen atau pasir.
-
Bukan direndam berhari-hari, emak-emak ini bagikan cara cepat membedakan cobek batu asli dan palsu Perbedaan ini wajib kamu ketahui jika ingin membeli cobek batu asli yang tahan lama.
-
Bukan digerus garam, ini cara membedakan cobek batu asli dan palsu cukup tambah 1 bahan dapur Cara ini perlu diperhatikan agar tidak ada zat asing masuk ke dalam makanan.
Caranya, siapkan dulu dua cobek yang dibuat dari bahan berbeda (batu dan semen). Lalu tuang sedikit air ke permukaan cobek. Tak perlu terlalu banyak, cukup sampai permukaan cobek tertutup dengan air. Setelah itu, ratakan menggunakan ulekan.
foto: TikTok/@cobekbatutangerang
Dalam video tersebut, pengguna TikTok @cobekbatutangerang menjelaskan bahwa cobek batu asli akan langsung berubah warna saat permukaannya basah, seperti halnya sifat batu alami. Saat kering, batu cenderung berwarna abu buram. Sedangkan saat basah, warnanya akan langsung hitam pekat.
Bukan dihangatkan atau dibekukan, ini cara membedakan madu asli dan palsu pakai 1 bahan sederhana
Berbeda halnya dengan cobek palsu yang terbuat dari semen. Walau direndam air, tapi tidak ada perubahan warna apapun pada permukaan cobek. Hal ini disebabkan karena cobek semen umumnya dicat dengan warna hitam agar tampak seperti batu. Pengecatan tersebut juga membuat cobek tidak berubah warna pada kondisi basah ataupun kering.
foto: TikTok/@cobekbatutangerang
Selain dari segi warna, pengguna TikTok tersebut juga menekankan untuk membedakan cobek dari beratnya. Pasalnya, cobek batu asli memiliki bobot yang lebih berat dibandingkan cobek semen. Hal ini juga berlaku pada ulekannya.
foto: TikTok/@cobekbatutangerang
Video ini sudah mendapat lebih dari 1 juta penonton. Nggak heran jika kemudian ada banyak pengguna TikTok lain yang tertarik dan ikut menanggapi langsung melalui kolom komentar. Banyak di antaranya yang mengaku baru tahu cara membedakan cobek batu asli dan palsu setelah menonton video tersebut.
"Oh gitu cara bedainnya,kirain yg mulus batu asli.Berarti cobekku asli,kecil tapi berat tapi pas baru beli kayak berpasir," ungkap TikTok @winar_ho.
"terima kasih ilmu nya," kata TikTok @lies2709.
"ternyata se simpel itu, br tau mksh kk," ujar TikTok @user6161155237931.
"alhamdulillah berarti cobek di rumah asli yaaaa," sahut TikTok @novi1opy.
"aku korban cobek palsu beli 60 rb,awal pake luntur cobeknya pake ulek bumbu,smp br 4x pake langsung belah 2," papar TikTok @cahya_fajar27.