Dilansir BrilioFood dari YouTube ABChannel pada Jumat (1/9), bahan dapur tersebut adalah minyak jelantah dan terasi instan. Sedangkan untuk wadah perangkapnya, dia memanfaatkan botol bekas dan kertas. Cara membuat perangkap kecoak, potong dulu bagian atas botol. Pastikan bagian bawah botol dipotong hingga ukurannya lebih pendek.

Jika sudah, sobek-sobek kertasnya. Jika tidak ada kertas bekas, kamu bisa menggunakan tisu. Setelah disobek, remas-remas kertas tersebut. Menurut pengguna YouTube ABChannel, kertas akan mengundang kecoak untuk datang.

foto: YouTube/ABChannel

Selanjutnya, masukkan kertas ke dalam botol. Lalu tuang minyak jelantah ke dalamnya. Jika sudah, oleskan minyak jelantah ini ke dinding botol bagian dalam. Nah, oleskan juga minyak ini ke bagian luar leher botol yang tadi dipotong.

foto: YouTube/ABChannel

Sebelum kedua potongan botolnya dipasang, ambil terasinya. Lalu haluskan dan taburkan ke dalam botol. Jika sudah, barulah pasang bagian atas botol dengan posisi terbalik. Saat dipasang, pastikan tutup botol dalam posisi terbuka, ya.

foto: YouTube/ABChannel

Nah, perangkap kecoak ini pun sudah bisa digunakan. Letakkan di area rumah yang sering dilewati kecoak, seperti dapur atau kamar mandi. Dalam video tersebut, dia menunjukkan penampakan perangkapnya setelah didiamkan semalam. Benar saja, ada banyak kecoak yang terjebak dalam perangkap tersebut. Hal ini menandakan bahwa perangkapnya sangat ampuh dan efektif dalam menangkap kecoak.

"Cara ini efektif menggunakan minyak jelantah sama terasi. Kalau minyak goreng baru itu tidak mengundang kecoak datang karena nggak bau," terang YouTube ABChannel.

foto: YouTube/ABChannel

Video tentang cara bikin perangkap kecoak ini sudah mendapat lebih dari 178 ribu penonton. Nggak heran jika kemudian banyak warganet YouTube yang tertarik dan ikut memberikan tanggapan langsung di kolom komentar. Sebagian pengguna YouTube lain ini bahkan mengaku sudah berhasil menangkap kecoak dengan perangkap seperti dalam video tersebut.

"Alhamdulillah, berhasil. Dipasang di bawah wastafel dapur. Hari pertama dapet kecoak gede-gede 7 ekor, hari kedua coba bikin perangkap lagi dapat 6 ekor kecil2 mungkin anak cucunya, hari ketiga saya pasang lagi semoga sampai cicit2nya abis. Trimakasih sangattt bermanfaat," ungkap YouTube @okyoktaviatnasari4309.

"Mantab. Trima kasih atas ilmunya," kata YouTube @muhammadimamghozali9213.

"Saya sudah mencobanya, alhamdulillah berhasil... Terima kasih banyak bang atas infonya," papar YouTube @rahmahmaulidah5301.

"Masuk akal sih mau aku coba juga nanti trima kasih ilmunya semoga bermanfaat buat yg pusing sama kecoa," ujar YouTube @yonoanggoro7179.

"Alhamdulillah tmbah ilmu. Mksih bg, mg Alloh limpahkn rizki yg berkah utkmu," sahut YouTube @idaifa9351.