"Cara membersihkan portable blender yg salah," ujar @littleluma.
foto: YouTube/@littleluma
-
Pakai satu bahan dapur, ini trik praktis mencuci blender portabel yang penuh noda membandel Bentuknya mini, tapi bisa untuk bikin jus dan menghaluskan aneka bumbu.
-
Tanpa digosok sabun, ini trik bersihkan blender berminyak agar kesat dan kinclong lagi dengan 1 bahan Blender yang tidak bersih tentu akan mengontaminasi bahan makanan yang dimasukkan ke dalamnya.
-
Cara mudah cuci gelas blender kusam tanpa nyala mesin agar berkilau lagi, cuma pakai 2 bahan dapur Kamu bisa pilih jenis blender sesuai kebutuhan.
Nah, cara yang benar adalah dengan menambahkan sabun cuci piring secukupnya. Kemudian tuang air ke jar blender. Lalu tutup rapat dan nyalakan blender portable dengan menekan tombol on.
Tunggu hingga beberapa saat hingga air sabun berbusa dan berubah warna. Hal itu menandakan bahwa kotoran yang menempel sudah ikut terlarut ke larutan air sabun.
foto: YouTube/@littleluma
Setelah itu, buka blender portable, lalu buang air sabunnya. Bilas jar menggunakan air mengalir. Untuk membersihkan bagian bawah blender portable, cukup lap pakai kain kering. Setelah semuanya bersih, jangan lupa tiriskan setiap bagian blender portable.
foto: YouTube/@littleluma
Tanpa harus mengeluarkan tenaga ekstra, blender portable sudah bersih maksimal. Setelah itu, alat satu ini bisa langsung digunakan untuk menghaluskan berbagai bahan makanan.
Gimana, cukup mudah untuk ditiru bukan? Video milik YouTube @littleluma ini sontak menyita perhatian warganet. Semenjak diunggah pada Januari 2023, video ini sudah ditonton hampir 2 ribu lebih.