Brilio.net - Kain lap dapur jadi salah satu barang yang punya fungsi penting. Lap ini biasanya digunakan untuk membersihkan permukaan dapur dari noda makanan atau minyak. Sayangnya, hal ini lantas membuat lap dapur mudah sekali kotor dan bernoda.
Nggak cuma itu, jika digunakan untuk mengelap permukaan basah, lap dapur bisa jadi sangat lembap dan berjamur. Kondisi lap dapur lembap dan noda yang menumpuk di lap dapur ini bisa membuatnya punya bau tak sedap dan kusam. Jika kain lap yang digunakan berwarna putih, noda kusam ini tentu bikin tampilan lap jadi makin dekil.
-
Tanpa pemutih, ini cara praktis mencuci lap dapur kotor dan penuh noda minyak Bahkan tak jarang, bau lap dapur jadi tidak sedap.
-
Tak perlu disikat, ini trik cuci lap dapur dekil agar kembali putih cuma pakai 2 bahan dapur Jika lap dekil dipakai, akan sangat mungkin kotoran dan bau tersebut beralih ke atas benda yang dilap. Jadi perlu trik tepat mencucinya.
-
Tak perlu direndam sabun, begini cara cuci lap dapur kumal dan berminyak cuma pakai 1 bahan dapur Membersihkan noda membandel pada kain lap cukup mudah lho. Prosesnya juga mudah dan cepat.
Modal Rp3.000, ini trik membersihkan talenan plastik kotor agar bersih maksimal seperti baru lagi
Walaupun begitu, masih banyak orang yang abai dengan kebersihan lap dapur, nih. Tak jarang, lap dapur dibiarkan kotor dan kusam begitu saja. Alhasil, tampilan lap dapur pun lusuh, kusam, dan kumal.
Saat noda kusamnya sudah parah, banyak orang memilih untuk membuang lap dapur, kemudian beli baru. Cara ini memang solutif, namun cenderung boros jika dilakukan terus menerus.
Padahal sebenarnya lap dapur yang sudah kusam dan kotor sekalipun bisa diubah jadi putih kembali seperti baru, lho. Seorang pengguna YouTube bernama Zulaikha pratiwy pernah membagikan caranya. Dalam salah satu video yang diunggah, dia menggunakan sejumlah bahan dan cara khusus untuk membersihkan noda kusam di lap dapur putih.
Cuma pakai 3 bahan, ini cara praktis mencuci taplak meja makan yang berminyak dan penuh noda
"Ini nodanya udah banyak sekali, ada noda baru dan noda lama yang sulit dibersihkan dengan cara biasanya saja," terang YouTube Zulaikha pratiwy.