Brilio.net - Menanak nasi pakai rice cooker sering jadi pilihan banyak orang. Karena menggunakan rice cooker terbilang praktis, kamu tinggal masukkan beras dan air lalu tekan tombol ‘cook' lalu tunggu sampai nasi matang. Sambil menunggu, kamu bisa mengerjakan hal lain.
Meski begitu, terkadang nasi yang disimpan di rice cooker cepat sekali kering. Bahkan tak jarang, nasi sampai mengerak di bagian dasar panci rice cooker. Usut punya usut, hal tersebut bisa disebabkan karena bagian karet di tutup rice cooker longgar hingga terlepas. Sama halnya yang dialami oleh warganet dengan nama akun YouTube AGAZ SOLUTION.
-
Bukan diusap air panas, cara warganet atasi karet pintu kulkas longgar kembali rapat ini pakai 1 alat Kalau pintu kulkas nggak tertutup rapat, udara dingin di dalamnya akan keluar sekaligus udara panas justru masuk.
-
Tak perlu dilepas, ini cara melunakkan karet pintu kulkas yang kaku dan nggak lengket Seiring penggunaan, pintu kulkas ini bisa longgar dan bikin udara dingin di dalam kulkas jadi bocor.
-
Cara mudah melunakkan karet kulkas yang kaku tanpa dilepas atau pakai air panas Tips merawat karet kulkas agar tetap lentur dan menjaga suhu kulkas optimal.
“Magic com saya ini karetnya lepas, mungkin karena kepanasan atau plastik pelindungnya itu keropos. Hal ini menyebabkan nasi kering ya guys, ya,” ungkapnya, dikutip BrilioFood dari YouTube AGAZ SOLUTION pada Minggu (12/11).
foto: YouTube/AGAZ SOLUTION
Warganet ini menunjukkan karet rice cooker miliknya yang ditarik sedikit saja sudah lepas. Untuk mengatasinya, ia nggak langsung buru-buru mengganti karet dengan yang baru. Melainkan memperbaikinya sendiri agar terpasang dengan rapat lagi.