Brilio.net - Tempe mendoan merupakan hidangan yang dapat disajikan dalam berbagai kreasi. Beberapa variasi yang populer meliputi tempe mendoan krispi, renyah, atau keriting yang garing. Meskipun demikian, banyak penikmat tempe mendoan yang lebih menyukai versi tradisional dengan tekstur basah dan lembek.
Istilah "mendoan" berasal dari bahasa Jawa Banyumasan, di mana kata "mendo" memiliki arti setengah matang. Hal ini menjelaskan mengapa tempe mendoan tradisional memiliki karakteristik tekstur yang cenderung lembek dan lembut.
-
Cukup tambah 2 bahan, begini trik bikin adonan tempe mendoan basah agar lembut dan nggak mudah alot Tetap lembut meski sudah dingin.
-
Tanpa telur, ini trik bikin adonan tempe mendoan semakin renyah maksimal pakai 3 bahan tambahan Bikin nagih, nggak bisa cuma makan satu biji saja.
-
9 Resep tempe mendoan untuk buka puasa, enak dan gurih Rasanya dijamin nggak kalah dari penjual gorengan
Cara menggoreng tempe mendoan agar tidak menyerap banyak minyak, tambahkan 1 bahan dapur ini
Pembuatan tempe mendoan umumnya menggunakan adonan tepung sebagai bahan dasarnya. Namun, untuk menghasilkan mendoan dengan tekstur basah, diperlukan komposisi adonan yang berbeda dari mendoan renyah pada umumnya. Beberapa bahan tambahan khusus dibutuhkan untuk menciptakan tekstur adonan yang lembut dan tidak mudah mengeras, terutama setelah mendoan menjadi dingin.
Informasi mengenai bahan-bahan khusus ini dapat ditemukan dalam sebuah video YouTube Short yang dibagikan oleh Chef Devina, seorang peserta MasterChef Indonesia musim kelima. Melalui channel YouTube Lamama TV, Chef Devina memberikan tips untuk membuat adonan mendoan basah. Dalam videonya, ia mengungkapkan dua bahan tambahan rahasia yang dapat membuat adonan mendoan menjadi lembut dan tidak alot.
Dilansir BrilioFood dari YouTube Lamama TV pada Senin (30/9), bahan tambahan yang digunakan adalah tepung beras dan telur. Jadi, tepung beras digunakan untuk membuat tekstur adonan jadi lebih lembut dan nggak mudah kaku. Sedangkan penambahan telur membantu tekstur adonan jadi nggak mudah mengeras.
Trik bikin tempe mendoan lebih garing dan tidak menyerap banyak minyak cuma tambah 1 bahan makanan
"Nah, telurnya ini bikin tekstur mendoannya jadi nggak alot. Tapi kalau mau bikin versi kering, bisa di skip aja," tutur Chef Devina.
foto: YouTube/Lamama TV
Untuk tahapannya, campurkan dulu 60 gr tepung beras, 220 gr tepung terigu, 1/2 sdt garam, 2 sdt kaldu bubuk, dan 1/4 merica. Lalu tambahkan 3 siung bawang putih, 1/2 sdm ketumbar sangrai, dan 1 cm kunyit yang dihaluskan bersama sedikit air. Tambahkan 1 butir telur dan larutkan adonan dengan 400 ml air. Aduk-aduk rata.
"Perhatikan konsistensinya. Ini jangan terlalu kental, ya, nanti mendoan basahnya malah jadi terlalu keras," jelasnya.
foto: YouTube/Lamama TV
Terakhir, beri 3 batang daun bawang yang sudah diiris-iris. Lalu aduk-aduk lagi sampai rata. Nah, adonan tempe mendoan ini siap digunakan. Kamu bisa menggunakan tempe tipis khusus untuk mendoan yang berwarna kehitaman. Atau tempe biasa yang diiris tipis.
foto: YouTube/Lamama TV
Setelah tempe dimasukkan ke adonan, goreng di minyak banyak dengan api sedang cenderung besar. Jangan terlalu lama, cukup goreng sebentar hingga tepungnya memadat. Tak perlu digoreng sampai matang, karena pada dasarnya mendoan basah adalah yang setengah matang.
Jika sudah digoreng, angkat dan tiriskan. Mendoan basah ini akan semakin lezat disajikan dengan sambal kecap yang khas sebagai cocolannya. Dijamin cocok banget disantap sebagai camilan saat nyantai di rumah.
foto: YouTube/Lamama TV
Video ini sudah ditonton lebih dari 793 ribu kali. Sontak banyak warganet yang tertarik dan membanjiri kolom komentar. Banyak di antaranya yang mengaku tertarik dan ingin mencoba resep tersebut.
"makanan (cemilan) tradisional, tapi rasanya gak usah diragukan lagi. wong bule aja lidahnya 'sekarang' sudah banyak yang terkontaminasi sama masakan dan makanan Indonesia," ungkap YouTube Muchlis Junaidi.
"Pas banget cuaca lagi hujan2 gini ngemil tempe mendoan," papar YouTube yuliadi.
"Mks chef Devina atas resep nya...sehat dan sukses selalu ya," sahut YouTube Irianah Irawan.
"mendoan basah paling therdabestttt," ujar YouTube Asmuni Taza.
"Nanti siang eksekusi," kata YouTube lia lia.