Brilio.net - Ada banyak jenis lauk yang bisa dimasak di rumah agar kamu nggak bosan dengan menu yang itu-itu saja. Misalnya masak atau mengolah lauk ikan asin. Lauk satu ini dapat dimasak jadi berbagai hidangan lho, tak terkecuali dibikin dengan bumbu balado.

Nah, ikan asin balado cocok disajikan bareng sayur asem, sayur bening, ataupun sayur lainnya. Namun, banyak orang gagal membuatnya, hasil ikan asin balado malah agak alot atau lembek usai ditumis bersama bumbu.

Padahal, hidangan ikan asin balado yang enak harusnya sangat renyah. Nah, biar nggak gagal lagi, kamu wajib meniru trik yang dibagikan oleh warganet di akun YouTube MOM and SON COOKING. Selain supaya ikan asin balado tetap renyah, trik masak ini juga disebut-sebut bisa bikin rasanya nggak pahit dan bumbu balado meresap sempurna, lho.

"Ikannya bisa kriuk sampai tahan lama, garing berminggu-minggu," ungkapnya, dikutip BrilioFood dari YouTube MOM and SON COOKING pada Senin (2/10).