Tapi sekarang tak perlu khawatir, kamu bisa meniru cara yang dipraktikkan oleh warganet bernama Rati. Ia membagikan caranya lewat sebuah unggahan di YouTube Rati Prayit. Alih-alih digoreng pakai minyak, sisa nugget dan kentang bisa langsung dihangatkan dengan cara sangrai, yakni menggorengnya di teflon tanpa minyak sama sekali.
"Dia akan mengeluarkan minyak sendiri dan rasanya akan tetap enak," jelas Rati, dikutip BrilioFood dari YouTube Rati Prayit pada Jumat (28/4).
-
Trik menggoreng nugget yang masih beku agar bagian isinya matang dan antigosong Nggak perlu nunggu lama nugget berubah jadi tidak beku.
-
Tanpa direbus atau dimasukkan freezer, ini cara bikin kentang goreng lebih gurih dan renyah tahan lama Saking enaknya, kentang goreng bahkan dikonsumsi sebagai pelengkap makanan berat seperti burger dan ayam krispi.
-
Mudah ditiru, ini cara menggoreng kentang agar cepat garing dan hemat gas Hasil kentang goreng pun tetap garing dan matang merata.
foto: YouTube/Rati Prayit
Sangrai nugget dan kentang sambil terus diaduk beberapa kali di atas api sedang. Saat teksturnya sudah berubah jadi renyah lagi, nugget dan kentang tersebut bisa diangkat dan disajikan. Gimana, praktis dan tak perlu minyak sama sekali, kan?
foto: YouTube/Rati Prayit
Trik masak telur yang sudah sedikit retak agar isinya tetap utuh, mulus, dan mudah dikupas
Kalau kamu, tertarik mencoba cara menghangatkan nugget dan kentang seperti ini? Mengintip unggahan YouTube Rati Prayit, memang belum terdapat komentar dari warganet. Tapi, unggahan ini cukup ramai dikunjungi lho, terbukti dari viewers yang sudah lebih dari 200 kali.