Brilio.net - Lele termasuk salah satu jenis ikan tawar yang cocok diolah jadi aneka masak. Ikan satu ini juga bisa diolah dengan berbagai cara, mulai dari digoreng kering atau dimasak bersama bumbu-bumbu rempah. Selain diolah langsung bersama durinya, lele juga bisa difillet, kemudian dimanfaatkan bagian dagingnya saja.
Biasanya, lele fillet ini dimasak dengan baluran tepung, kemudian digoreng dan dimasak bersama saus tiram atau asam manis. Ukuran ikan lele yang tak sebesar ikan gurame, dan dagingnya yang tak tebal menjadi tantangan tersendiri dalam memfillet ikan satu ini.
-
Tanpa dibaluri tepung, ini cara goreng lele agar semakin renyah, tak amis, dan garing hingga ke tulang Biasanya sebagian orang akan membaluri ikan lele dengan tepung supaya hasilnya lebih renyah dan garing.
-
Cuma pakai kompor biasa, trik jitu goreng lele agar cepat matang, tetap lurus, dan minyak tak meletup Mudah dipraktikkan di rumah.
-
Cara jitu goreng lele agar tidak meletup dan tetap lurus, mudah ditiru Lele memiliki tekstur daging lembut dan bercita rasa lezat.
Tak hanya itu, permukaan ikan lele yang cenderung licin dan sulit digenggam juga jadi tantangan tersendiri. Tak sedikit yang merasa kesulitan dalam proses fillet ikan lele. Oleh karena itu, proses melepaskan ikan dari tulang dan kulit ini perlu cara tertentu agar lebih mudah dan bersih.
Seorang chef jebolan MasterChef Indonesia Season 6, yakni Fajar Alam punya trik tersendiri dalam memfillet ikan lele. Lewat akun TikToknya, Chef Fajar Alam memperlihatkan cara memisahkan daging lele dari tulang supaya lebih mudah dimasak atau diolah dengan cepat.
foto: TikTok/@fajarlele
Awalnya, bersihkan lele dengan tisu dapur supaya lebih kering dan tidak licin. Lantas, letakkan lele yang sudah bersih di atas tisu dapur agar lebih kesat dan mudah dipotong. Siapkan pisau yang tajam dan bentuknya tipis. Chef Fajar Alam sendiri menggunakan dua jenis pisau, yakni pisau dapur biasa dan cutter.
Pegang bagian kepala ikan, lalu sayat tubuh ikan lele mengikuti bentuk tulang punggung lele. Belah daging ikan dari kepala ke arah ekor tanpa terputus. Sayat secara perlahan hingga pisau mengenai bagian tulang pada ikan lele. Setelah itu, pegang daging yang telah disayat pada bagian punggung, lalu potong daging secara hati-hati sampai lepas dari tulangnya. Ulangi cara yang sama pada sisi lain pada ikan lele.
foto: TikTok/@fajarlele
Selain menggunakan pisau yang tajam, Chef Fajar Alam juga menggunakan cutter dalam memfillet ikan lele. Hal ini karena cutter juga memiliki mata pisau yang kecil dan tajam bisa memudahkan proses memfillet ikan lele.
Video yang telah ditonton lebih dari 900 ribu kali tersebut sudah dan dibagikan lebih dari 300 kali, lho. Unggahan tersebut pun banyak menarik perhatian warganet. Ada yang merekomendasikan untuk mengolah ikan lele fillet menjadi lele katsu yang cocok menu makan anak-anak.
Ada juga yang mengapresiasi cara fillet ikan lele ala Chef Fajar Alam karena jadi lebih mudah diolah. Selain praktis dan cepat, cara fillet ikan lele ini juga membuat daging ikan jadi tidak mudah hancur.
"Hbs di fillet trs dibikin LELE KATSU, suka bikin buat bocils sy, tp yg fillet tkg ikan nya sy ga bisa," tutur akun TikTok/@arabi_1010, dilansir BrilioFood pada Rabu (19/7).
"Wah keren nih harus di ikuti karna tulang dan kepala ikan ujung ujungnya kalau di masak tetap di buang juga," ungkap TikTok/@edisiswanto55.
"Busyet pas bgt gw beli lele ni mau gw filet hahaha," tulis akun TikTok/@eds2310 dalam kolom komentar.