Lantas, gimana sih cara membersihkan ikan patin? Gojali menjelaskan, pertama-tama, kulit ikan patin bisa dikerik terlebih dahulu menggunakan pisau. Setelah dikerik, akan keluar lendir-lendir berwarna hitam dari kulitnya. Nah, lendir itulah penyebab bau lumpur dari ikan patin.
Gojali juga menjelaskan, yang harus dikerik pun tak hanya bagian badan ikan, tetapi juga kepalanya. Kerik terus semua permukaan ikan patin sampai warnanya jadi sedikit lebih pucat. Setelah itu, bilas ikan patin menggunakan air mengalir agar sisa lendir hitamnya hilang.
-
Trik menghilangkan bau tanah dan lendir pada ikan patin, ampuh tanpa jeruk nipis Tidak sedikit yang mengeluhkan baunya masih menyengat sekalipun sudah dimarinasi dengan jeruk nipis.
-
Cara agar ikan patin tak bau lumpur saat diolah, ampuh pakai 2 bahan dapur ini Banyak juga yang menyukainya karena dianggap memberikan cita rasa khas pada ikan patin.
-
10 Resep olahan ikan patin, enak, lembut dan gurih Selain digoreng, ikan patin juga dapat diolah menjadi berbagai jenis masakan.
"Ini yang bikin bau lumpur itu ini, kita kerik semua nyampe kepala. Seperti ini, nyampe warnanya agak putih," kata Gojali.
foto: YouTube/Gojali Chanel
Selanjutnya, bersihkan bagian dalam perut ikan. Sayat sedikit bagian bawah perutnya sampai terbuka. Lalu, tarik semua isi perutnya mulai dari usus, ginjal, hati, jantung, dan kantung empedu.
Di samping itu, saat hendak menarik semua isi perutnya, sebaiknya hati-hati agar kantung empedu tidak pecah. Pasalnya, jika pecah, cairan dari kantung empedu ini bisa bikin rasa daging ikan jadi pahit, lho. Nah, setelah bagian dalam perut ikan dibersihkan semua, kamu bisa memotong sirip dan ekornya. Kemudian, potong-potong daging ikan sesuai ukuran yang diinginkan.
foto: YouTube/Gojali Chanel
Untuk membersihkan insang, belah kepalanya tepat di bagian tengah menjadi dua bagian. Saat membelah, lakukan secara perlahan karena kepala ikan cenderung keras dan licin. Saat sudah dibelah, tarik, dan lepaskan insang ikan patin. Jika sudah, semua potongan ikan patin bisa dicuci bersih dan dimarinasi menggunakan jeruk nipis serta garam untuk menghilangkan bau amis.
foto: YouTube/Gojali Chanel
Setelah dimarinasi, ikan patin siap dimasak sesuai selera. Gimana, praktis dan gampang diikuti, kan? Unggahan yang sudah ditonton puluhan ribu kali ini pun mendapat aneka komentar antusias dari warganet, lho. Di sisi lain, banyak pula yang memberikan trik lain seputar ikan patin yang tak kalah bermanfaat.
"sangat bermanfaat untuk hoby mancing liar," ujar YouTube/SEPUTAR DUNIA KICAU.
"video nya sangat membantu saya yang baru pertama kali membersihkan ikan patin, terimakasih semoga sukses terus," ungkap YouTube/Keisha Reinaldi.
"Kalo abis dikerik ya dicuci dulu donk, kalo engga kotoran hasil kerikannya nempel di dagingnya," cetus YouTube/Ceplenk Sabar.
"Peres jeruk nipis biar bau amis nya jg ya mas," imbuh YouTube/Ria Emma.
"Bermanfaat sekali. Terimakasih tutorial mau saya coba di rumah," kata YouTube/Go Jali.