Nggak perlu khawatir kalau kamu nggak punya sikat di rumah. Ada cara lain untuk membersihkan botol kaca agar bersih maksimal tanpa harus digosok baking soda.
Cara ini dibagikan oleh pengguna TikTok @bakul_chantiq. Dalam salah satu videonya, warganet satu ini memberikan tutorial membersihkan botol kaca cuma mengandalkan tiga bahan dapur saja. Yaitu beras, sabun cuci piring, dan air.
-
Tanpa perlu digosok, ini cara mencuci botol minum yang kusam dan menguning agar kinclong kembali Meski sudah dicuci pakai sabun, permukaan botol tetap tampak kusam dan menguning.
-
Pakai tiga bahan dapur, ini cara ampuh mencuci botol minum yang kusam agar kinclong seperti baru lagi Jangan buru-buru memensiunkan botol minummu, ya.
-
Bukan baking soda atau pasta gigi, ini cara sulap gelas kaca kusam jadi kinclong lagi tanpa disikat Air putih saja bisa bikin gelas kaca jadi kusam lantaran masih ada kadar mineral yang menempel.
Bukan pakai sitrun, ini cara cuci bagian dalam botol minum agar noda lumut luntur pakai 2 bahan
Dilansir BrilioFood dari TikTok @bakul_chantiq, Selasa (16/5), basahi terlebih dahulu botol kaca yang akan dibersihkan. Kalau sudah, masukkan beras dan air hingga memenuhi 1/4 tinggi botol.
foto: TikTok/@bakul_chantiq
Nggak cuma itu, tambahkan juga secukupnya sabun cuci piring ke dalamnya. Kemudian tutup rapat botol minum kaca.
Bukan dibakar, begini cara simpel potong botol sirup bekas agar rapi dan bisa dijadikan gelas
Kocok-kocok hingga semua bagian botol kaca tergores beras. Tekstur beras yang kasar, sabun cuci piring, dan air akan membantu membersihkan dinding botol minum kaca yang penuh noda. Kalau dirasa cukup, buka tutup botol lalu buang airnya.
foto: TikTok/@bakul_chantiq
Terakhir, bilas botol minum kaca di bawah air mengalir. Agar bersih maksimal, kocok-kocok dan bilas botol minum kaca berulang kali. Kalau sudah bersih dan tidak licin, botol minum kaca pun bisa langsung digunakan.
"Hasilnya kinclong kan!" jelasnya.
foto: TikTok/@bakul_chantiq
Video milik TikTok @bakul_chantiq ini sudah banyak membantu warganet agar lebih mudah mencuci botol minum, lho. Nggak heran kalau video ini sudah ditonton hingga 2,2 ribu kali dan disukai oleh beberapa akun TikTok lainnya.