Brilio.net - Kentang mustofa merupakan istilah dari menu olahan kentang yang diserut lalu digoreng sampai kering. Kentang yang sudah digoreng ini lantas dimasak dengan bumbu balado dan cabai. Karena bumbunya manis, gurih, dan pedas, kentang mustofa kerap disajikan sebagai camilan atau bahkan pelengkap makan.
Sering dikonsumsi sebagai lauk dan camilan, banyak orang kemudian membuat kentang mustofa dalam jumlah banyak. Jenis makanan satu ini memang bisa awet ketika disimpan di toples. Oleh sebab itu, banyak yang menjadikannya sebagai stok.
-
Tanpa bahan tambahan, ini trik mengatasi kentang mustofa yang melempem jadi renyah lagi Selain cara penyimpanannya, salah satu faktor yang membuat kentang mustofa melempem disebabkan karena teknik pembuatannya sala.
-
Kunci agar hasilnya enak dan renyah, ini trik memilih kentang yang cocok untuk kentang mustofa Kentang yang berbentuk korek api ini dimasak hingga renyah lalu diberi berbagai bumbu.
-
Jangan salah pilih, ini cara memilih kentang yang cocok untuk kentang mustofa agar hasilnya renyah Pemilihan bahan baku menjadi faktor penting dalam pembuatan kentang mustofa.
Namun jika hendak dijadikan stok, pastikan kamu bisa menyimpannya dengan benar, ya. Bukan tanpa sebab, tekstur kentang mustofa ini bisa jadi lembek dan melempem jika tidak disimpan dengan baik.
Pada dasarnya, kentang mustofa yang lembek dan melempem bisa diolah kembali agar lebih renyah, lho. Sebagian orang biasanya akan menggunakan oven atau bahkan air fryer untuk mengembalikan kerenyahan kentang mustofa. Walau ampuh, namun tidak semua orang memiliki dua perabot elektronik tersebut di dapur.
Sebagai gantinya, kamu bisa menggunakan alat sederhana seperti yang dilakukan oleh pengguna YouTube Senandung Ibun . Melalui salah satu video yang diunggah, mulanya dia mengaku bahwa kentang yang baru dibuat langsung lembek dalam waktu singkat. Oleh sebab itu, dia memanfaatkan alat sederhana yang ada di dapur untuk mengembalikan kerenyahan kentang mustofa ini.
Bukan pakai gula pasir, ini cara mudah bikin singkong rebus santan yang lembut, legit, dan wangi
"Aku panik karena kentangnya banyak, ada 1,5 kilogram gitu," ujar YouTube Senandung Ibun .