Menurut lansiran BrilioFood dari TikTok/@roxy.369 pada Kamis (20/10), dia justru memanfaatkan saringan stainless yang berukuran kecil. Cara mengambilnya pun cukup mudah sehingga bisa langsung kamu tiru. Kamu tinggal mengeluarkan mentega beku dari kulkas, lalu buka kemasannya.
foto: TikTok/@roxy.369
-
Trik mengetahui suhu mentega sudah pas dan siap dicampur ke dalam adonan Banyak yang beranggapan tekstur mentega yang sudah lunak bisa langsung dimasukkan ke dalam adonan kue
-
Trik simpan butter untuk sekali masak, lebih praktis dan higienis Memasak jadi nggak repot~
-
Cuma pakai alat sederhana, ini cara menyimpan bahan makanan di freezer agar mudah diambil saat beku Berbeda dengan chiller, menyimpan makanan di freezer bisa mengubah teksturnya.
Setelah itu, tekan-tekan permukaan mentega menggunakan bagian bawah saringan sambil ditarik. Ulangi proses ini hingga beberapa kali jika ingin mendapatkan hasil mentega yang cukup banyak. Permukaan mentega yang sudah disaring akan langsung tertampung di bagian dalam saringan.
Tekstur mentega yang diambil dengan cara ini pun jadi lebih lembut. Sehingga saat hendak digunakan untuk olesan, mentega bisa lebih mudah lembut. Hasilnya olesannya pun cenderung akan lebih rata.
foto: TikTok/@roxy.369