Brilio.net - Daun jeruk kerap digunakan untuk meningkatkan aroma sebuah masakan. Tapi bukan daun jeruk biasa, daun jeruk yang dipakai adalah dari jenis jeruk purut. Daun jeruk purut punya aroma lebih menyengat dibandingkan jenis daun jeruk lain, sehingga sering diandalkan sebagai tambahan rempah masakan.
Selain jadi bumbu aromatik, daun jeruk juga biasa digunakan sebagai perasa, lho. Misalnya untuk rempeyek atau camilan kering seperti basreng. Penambahan daun jeruk yang sudah dihaluskan bisa bikin cita rasa dan aroma makanan lebih lezat.
-
Jangan cuma diremas-remas, ini trik pakai daun jeruk agar wanginya maksimal dan masakan lebih sedap Selain sebagai penambah rasa, daun jeruk juga memiliki manfaat kesehatan.
-
Trik pilih daun jeruk untuk masakan, beri aroma harum dan antipahit Jangan asal pilih, supaya masakan nggak berubah jadi pahit.
-
Jangan langsung dipakai, ini cara mencuci daun jeruk agar lebih higienis dan bebas pestisida Karena sering dimanfaatkan, banyak orang kemudian membudidayakan pohon jeruk.
Di sisi lain, daun jeruk juga punya segudang manfaat saat dikonsumsi. Dilansir dari maejum.com, mengonsumsi daun jeruk bisa meningkatkan kesehatan mulut, detoksifikasi darah, meningkatkan kesehatan kulit, pencernaan, hingga membantu sistem kekebalan tubuh. Nggak heran jika daun jeruk banyak diburu untuk dikonsumsi, baik sebagai campuran masakan atau obat herbal.
Walaupun aromanya sedap, tapi daun jeruk juga memiliki rasa pahit saat dikonsumsi. Usut punya usut, rasa pahit ini berasal dari tulang atau batang daun jeruk yang berada di bagian tengahnya. Oleh karena itu, tulang daun ini harus dibuang.