Brilio.net - Ada banyak jenis ikan asin yang dijual di pasaran, salah satunya adalah ikan peda. Ikan peda biasanya berbahan dasar ikan kembung. Ikan kembung diproses melalui proses penggaraman kemudian dijemur sampai kering. Proses ini bertujuan untuk membuat ikan peda tidak cepat busuk.

Sayangnya, rasa asin yang pekat nggak cocok di lidah semua orang. Pasalnya, rasa asin ini sulit sekali dihilangkan. Bahkan rasa asin tetap mendominasi meski ikan peda sudah diolah dengan berbagai bumbu.

Umumnya, orang akan merendamnya dengan larutan garam. Padahal tahu nggak sih, ada cara lain yang bisa kamu terapkan untuk mengurangi asin ikan peda? Cara ini dinilai lebih praktis, karena tidak memerlukan garam dan waktu yang dibutuhkan lebih singkat. Penasaran gimana caranya?