Dilansir BrilioFood dari YouTube IKE SURYANI Channel pada Kamis (28/12), bahan dapur yang digunakan adalah tepung terigu. Caranya, panaskan terlebih dahulu minyak goreng di dalam wajan. Jika sudah panas, masukkan 1 sdm tepung terigu.
“Fungsi tepung terigu adalah membuat ikan tidak lengket dan minyak tak meletup saat digoreng,” ungkapnya.
-
Tak perlu ditambah jahe, ini cara menggoreng ikan agar minyak tetap bening dan nggak bau amis Terlihat gampang, tapi menimbulkan dampak pada minyak goreng.
-
Bukan pakai tepung atau jahe, ini trik agar minyak tak meletup dan tetap bersih saat goreng ikan Jika biasanya tepung dan jahe dimasukkan setelah minyak panas, maka tidak dengan garam.
-
Tak pakai larutan terigu, ini trik menjernihkan minyak goreng bekas pakai 1 bahan dapur Kalau baru sekali pakai, rasanya rugi jika dibuang.
foto: YouTube/IKE SURYANI Channel
Kalau sudah, baru masukkan ikan secara perlahan ke dalam minyak goreng. Gunakan api kompor sedang, dan biarkan ikan selama beberapa saat sampai bagian bawahnya mengering sempurna.
“Kalau dibalik pas masih basah nanti ikannya bisa hancur,” jelasnya.
foto: YouTube/IKE SURYANI Channel
Balikkan ikan kalau bagian bawahnya sudah kering dan kecokelatan. Karena sudah ditambah terigu, membalikkan ikan pun jadi pekerjaan yang mudah. Sama sekali tak ada kulit ikan yang lengket di permukaan wajan.
foto: YouTube/IKE SURYANI Channel
Sambil menunggu ikan goreng matang, ia tampak menyiapkan larutan pembersih minyak goreng. Caranya, larutkan 1 sdm tepung terigu ke dalam 500 ml air putih. Aduk-aduk sampai kedua bahan tercampur sempurna.
foto: YouTube/IKE SURYANI Channel
Angkat pakai saringan kalau ikan sudah matang, garing, dan berwarna kecokelatan. Sisihkan. Tanpa perlu mematikan api kompor, langsung masukkan secara perlahan larutan tepung terigu ke dalam minyak goreng.
“Tampak segala kotoran langsung mengapung di permukaan minyak goreng,” ucap pemilik video.
foto: YouTube/IKE SURYANI Channel
Angkat segala kotoran yang mengapung pakai saringan, sisihkan. Agar bersih maksimal, ia sampai mengulangi proses yang sama sebanyak 3 kali.
“Hasilnya minyak goreng bekas menggoreng ikan tidak hitam dan dijamin tidak berbau amis lagi. Bisa digunakan untuk menggoreng tempe, tahu, ataupun menumis,” jelasnya lebih lanjut.
foto: YouTube/IKE SURYANI Channel