Brilio.net - Salah satu komponen penting di tas adalah resleting. Dengan adanya resleting, bagian dalam tas akan tertutup sempurna tanpa ada celah sedikit pun. Terkadang resleting yang dipasang warnanya serupa dengan tas, sehingga tampilannya tetap tampak rapi.

Sayangnya, terkadang penggunaan resleting nggak lepas dari suatu kendala. Seperti resleting menyangkut hingga lepas dari jalurnya. Kalau sudah seperti ini, tas jadi nggak bisa ditutup seperti biasanya. Mau nggak mau resleting harus diperbaiki atau bahkan diganti.

Untuk memperbaikinya, sejumlah orang sengaja mencongkel resleting pakai gunting. Cara ini harus dilakukan dengan teliti dan perlahan agar resleting tidak patah dan justru rusak. Kalau sudah terpasang sesuai jalurnya, resleting bisa digunakan kembali seperti biasa.

Tapi kalau nggak mau ambil risiko, kamu bisa meniru cara memperbaiki resleting yang dipakai oleh pengguna YouTube Wiwit Kurniawan67. Di unggahan videonya, warganet ini tampak mengganti gunting dengan satu alat dapur. Lantas bagaimana caranya?