Bahan yang dibutuhkan untuk membasmi semut ala pemilik akun YouTube Cleaning Motivation with KB ini hanya satu, yaitu cuka. Triknya, letakkan cuka di dalam botol spray atau semprotan. Kemudian, semprotkan ke meja atau area mana pun di dapur yang terdapat semut. Jika sudah disemprot, diamkan selama beberapa saat.
"I let sit for about 10 minutes so that it could take effect (Aku biarkan sekitar 10 menit biar cukanya bekerja)," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Cleaning Motivation with KB pada Senin (6/11).
-
Trik praktis mengusir dan mencegah datangnya semut ke dalam rumah, ampuh andalkan 2 bahan dapur Penting untuk mengambil langkah mengendalikan populasi semut di rumah dan dapur.
-
Tak perlu kapur ajaib maupun tepung maizena, ini trik ampuh mengusir semut cuma pakai 1 bumbu dapur Semut menjauh dengan sendirinya.
-
Tanpa diberi kapur barus, begini trik mudah mengusir semut cuma tambah 1 bahan dapur Jika tak segera dibasmi, semut tersebut jumlahnya akan semakin banyak dan bisa membuat sarang di rumah. Bikin nggak nyaman penghuni rumah.
Dilansir dari healthline.com, jenis cuka yang efektif untuk digunakan membasmi semut adalah cuka putih. Di samping itu, kamu pun cukup menggunakan 1 cup cuka untuk diaplikasikan ke seluruh area ruangan yang terdapat semut.
foto: YouTube/Cleaning Motivation with KB
Usai didiamkan 10 menit, seka area yang sudah disemprotkan dengan cuka menggunakan kain atau tisu. Kain atau tisu tersebut dapat dibasahi dengan sedikit air. Pemilik akun YouTube Cleaning Motivation with KB juga menyeka sekali lagi pakai kain yang diteteskan sedikit minyak aromaterapi buat mencegah semut datang lagi.
Cuma pakai bahan dapur, ini trik ampuh mengusir semut dari toples gula tanpa butuh waktu lama
foto: YouTube/Cleaning Motivation with KB
Gimana, gampang banget kan trik membasmi semut satu ini? Mengintip kolom komentar di video milik YouTube Cleaning Motivation with KB yang sudah ditonton 88 ribu kali, tak sedikit warganet yang antusias dengan trik ini, lho. Di sisi lain, ada pula yang membagikan trik lain buat membasmi semut.
"My mom had ants so she put sweet & low on the counter for the ants to "eat" and take back to their home. Since ants can't process the artificial sweetness, it killed them all. Then she wiped it all up with vinegar (Ibuku biasanya menaruh makanan yang manis di atas meja dapur biar dimakan atau dibawa pergi oleh semut. Semut nggak bisa memproses pemanis buatan, jadi cara ini ampuh membasmi semut)," jelas YouTube @rebeccatatum3629.
"If you use cinnamon powder on the seams of your windows it keeps them out (Kalau kamu pakai bubuk kayu manis di sela-sela jendela, bahan ini bikin semut ogah masuk)," kata YouTube @ifhewenheyj1466.
"You can also use soap and water to kill them (Bisa juga membasmi semut pakai campuran sabun dan air)," imbuh YouTube @kaleagaming6837.