Brilio.net - Salah satu faktor utama yang memengaruhi rasa mangga adalah pematangan tidak sempurna. Mangga yang dipetik terlalu dini sebelum matang sempurna di pohon sering kali memiliki rasa kurang manis dan tekstur yang tidak enak. Proses pematangan mangga sangat krusial karena saat inilah kandungan gula dalam buah meningkat, sehingga memberikan rasa manis.

Sayangnya, banyak mangga yang dipetik dalam kondisi mentah untuk memperpanjang masa simpan selama distribusi. Hal ini tentu mengakibatkan rasa yang kurang optimal saat sampai di tangan konsumen. Selain masalah pematangan, cara penyimpanan mangga juga berperan penting dalam mempertahankan kesegarannya. Mangga yang disimpan pada suhu yang terlalu rendah bisa kehilangan rasa manisnya dan teksturnya menjadi keras. Bahkan, penyimpanan dalam kulkas dapat menyebabkan mangga kehilangan aroma khasnya yang harum.

Nah, jika ingin mendapatkan rasa mangga yang lebih manis dan segar, kamu bisa meniru trik yang dilakukan pengguna Instagram @menuresepsehat. Melalui salah satu video yang diunggah, dia mengaku menerapkan beberapa tahapan sebelum mengupas mangga yang hendak dimakan. Tahapan ini bertujuan untuk membuat mangga jadi lebih manis dan lebih bernutrisi, lho.

foto: Instagram/@menuresepsehat

Dilansir BrilioFood dari Instagram @menuresepsehat pada Rabu (6/11), hal yang dilakukan adalah mencuci buah mangga terlebih dahulu. Lalu dia merendam buah mangga. Untuk hasil maksimal, rendam dalam air garam dulu selama 5-10 menit. Lalu rendam menggunakan air biasa selama 15-20 menit. Hindari merendam mangga terlalu lama atau berjam-jam agar teksturnya tidak lembek.

Setelah itu, gosok perlahan permukaan mangga dengan tangan untuk membantu melepaskan kotoran dan pestisida. Selanjutnya, bilas mangga dengan air bersih sekali lagi. Nah, barulah kemudian mangga siap dikupas dan dipotong-potong.

foto: Instagram/@menuresepsehat

Proses perendaman juga membantu mematangkan mangga secara alami, sehingga rasanya menjadi lebih manis dan segar. Di sisi lain, merendam mangga bisa membuatnya lebih bernutrisi. Hal ini disebabkan karena mangga memiliki sifat termogenik yang dapat meningkatkan panas tubuh dan memicu gangguan pencernaan seperti diare. Merendam mangga membantu mengurangi sifat ini dan mencegah masalah pencernaan.

foto: pexels.com

Selain itu, mangga mengandung asam fitat yang dapat menghambat penyerapan mineral penting seperti zat besi dan kalsium. Merendam mangga membantu mengurangi asam fitat ini, sehingga tubuh bisa menyerap nutrisi dengan lebih baik.

Telah ditonton lebih dari 2 juta kali, video tentang trik makan mangga ini sontak menarik perhatian. Banyak pengguna Instagram lain yang kemudian memberikan tanggapan langsung di kolom komentar. Sebagian besar bahkan memberikan saran lain dalam mengonsumsi buah mangga.

"oke, info yang bermanfaat," ujar Instagram @fauzzifadhil.

"gw kalo makan mangga jerawatan, setelah pake teknik ini beneran aman, malah setelah dikupas gw rendam lagi pake air garam, baru gw bilas," papar Instagram @livanoz.

"Air garem sih, kalo ada bibit atau belatung2 kecilnya kena air garam keluar," tulis akun Instagram @singapore_phototrip.