Dilansir BrilioFood pada Jumat (24/11), ada beberapa bahan tambahan yang digunakan pengguna Facebook tersebut dalam menanak nasi. Selain beras, dia menambahkan 2 siung bawang putih cincang dan 5 lembar daun jeruk yang sudah diiris tipis agar makin enak. Lantas, bawang putih dan daun jeruk ini ditumis bersama margarin agar semakin sedap, sekaligus bikin nasi pulen dan tak berkerak.
Untuk cara pembuatannya lebih lanjut, siapkan 2 cup beras. Cuci bersih dan masukkan ke dalam panci rice cooker. Jika sudah, tambahkan 3 cup air bersih ke dalamnya.
-
Tanpa ditambah minyak, ini trik menanak nasi agar tidak lengket di dasar panci rice cooker Nasi lengket tidak enak dikonsumsi dan justru berubah jadi kerak.
-
Tanpa tambahan bahan, trik agar nasi tak kering dan berkerak walau disimpan seharian di rice cooker Jika nasi terlanjur kering, bahkan mengerak, tak ada yang mau makan, jadi terbuang percuma, kan?
-
Tanpa margarin, ini cara menanak nasi agar tak cepat basi meski disimpan di rice cooker sampai 2 hari Menanak nasi pakai rice cooker memang praktis.
Tanpa minyak kelapa, begini cara menanak nasi supaya lebih pulen dan sehat pakai 2 bumbu dapur
foto: Facebook/ad3n_cooking
Selanjutnya, masukkan bawang putih dan daun jeruk yang sudah ditumis tadi. Aduk-aduk agar semua bahan merata. Lalu supaya rasa nasi makin gurih, tambahkan garam, merica bubuk, dan kaldu jamur secukupnya. Aduk-aduk lagi sampai rata. Jika sudah, tutup rice cooker dan masak beras sampai matang.
foto: Facebook/ad3n_cooking
Tanpa minyak atau air jeruk nipis, begini cara menanak nasi agar makin pulen dan panci bebas kerak
Setelah nasi matang, langsung buka rice cooker. Lalu aduk-aduk nasinya agar tidak menempel di dinding panci. Dan benar saja, nasi ini tampak sangat pulen dan lembut. Nasi seperti ini juga tidak akan berkerak sekalipun disimpan di rice cooker dalam waktu yang lama.
foto: Facebook/ad3n_cooking
"Ini dimakan kayak gini aja udah enak, apalagi dimakan sama ayam bakar. Itu lebih nikmat lagi," kata pengguna Facebook ad3n_cooking.
Gimana? Cukup mudah dibuat, bukan? Bahan-bahannya juga mudah didapat di dapur, sehingga bisa langsung kamu praktikkan di rumah. Karena sangat bermanfaat, nggak heran jika video ini menuai perhatian warganet dan disukai lebih dari 2.500 pengguna Facebook.