Brilio.net - Ayam goreng termasuk salah satu menu makan yang disukai banyak orang. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang lembut membuat makanan satu ini kerap disantap sebagai lauk. Tak hanya itu, ayam goreng juga selalu cocok dikonsumsi dengan berbagai macam menu sayur atau sambal. Nggak heran kalau ayam goreng kerap dipilih sebagai menu makan sehari-hari.
Selain rasanya yang enak, ayam goreng juga bisa dibuat dengan mudah. Dalam membuat ayam goreng, biasanya daging ayam hanya perlu dimarinasi atau diungkep dengan bumbu rempah agar semakin kaya rasa. Setelah itu, ayam baru akan digoreng sampai matang sempurna.
-
Bukan pakai tepung, ini trik goreng ayam agar minyak tidak meletup dan hasilnya garing Caranya mudah dijamin garing.
-
Bukan pakai jahe, ini cara mudah goreng ayam agar minyak tak meletup mengandalkan 1 bahan dapur Jangan sampai saat memasak, justru membahayakan lantaran letupan minyak panas mengenai kulit tangan.
-
Bukan diberi tepung terigu, ini trik goreng ayam supaya minyak tak meletup dan menghitam Ayam matang sempurna dan cantik, tidak meletup dan minyak juga tak hitam, tetap bening.
Tanpa bahan tambahan apapun, ini trik merebus ayam agar hasilnya empuk dan bebas bau amis
Buat ibu muda yang tak punya waktu banyak untuk memasak, kamu bisa hemat dengan menggunakan Munik bumbu ayam goreng. Klik di bawah ini untuk membeli Munik bumbu ayam goreng.
Menggoreng ayam pada dasarnya bisa dilakukan dengan cara yang sama ketika kamu menggoreng bahan makanan lain. Namun perlu diketahui bahwa saat ayam digoreng, biasanya akan timbul letupan minyak. Hal ini terjadi karena karakteristik ayam yang lembek dan lembap. Selain bikin meletup, ayam yang digoreng juga berpotensi lengket di wajan dan berakhir hancur. Tentu kamu nggak ingin mendapat hasil ayam yang rusak, bukan?
Cukup 10 menit, ini trik ungkep ayam supaya bumbu meresap, antialot, dan tahan lama disimpan
Nah, untuk mencegah hal tersebut, sebagian orang lantas menggunakan trik khusus saat menggoreng ayam. Trik ini melibatkan sejumlah bahan dapur lain, seperti tepung atau bahkan jahe. Jadi sebelum menggoreng ayam, biasanya minyak panasnya akan ditaburi dengan tepung atau ditambahkan irisan jahe. Kedua bahan ini dinilai dapat mencegah letupan pada minyak saat menggoreng ayam.
Namun tahu nggak, sih? Sebenarnya ada bahan lain yang nggak kalah ampuh dalam meredam letupan minyak. Bahan ini cenderung mudah didapat karena sering dipakai saat memasak. Lebih jelasnya, seorang pengguna TikTok @jajanan_tasty pernah membeberkan bahan tersebut melalui salah satu video yang diunggah.