Brilio.net - Pisang dapat dijadikan sumber serat untuk dikonsumsi sehari-hari. Selain dimakan, pisang juga lezat apabila dibuat jadi jus atau smoothies, lho. Saat diblender, pisang bisa dipadukan dengan buah lain seperti stroberi, lemon, dan lainnya agar semakin nikmat.

Namun, saat disimpan di rumah, pisang memang cepat sekali menghitam dan busuk. Dilansir dari masterclass.com, pisang mengandung enzim yang akan bereaksi dengan mengeluarkan gas etilen saat terpapar oksigen. Nah, proses keluarnya gas etilen ini juga menyebabkan pisang matang dengan cepat.

Banyak orang mencoba menghambat proses pembusukan pisang dengan menyimpannya di dalam kulkas. Padahal, suhu dingin kulkas bisa bikin pisang justru lebih cepat hitam dan busuk dibanding suhu ruang, lho. Hal ini juga dijelaskan oleh pengguna akun YouTube Mbok Jar lewat sebuah video.

"Buah pisang juga tidak bagus disimpan dalam kulkas karena merubah warna, cita rasa, serta kandungan vitamin C-nya akan hilang," jelasnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Mbok Jar pada Senin (1/7).

foto: YouTube/Mbok Jar

Nah, warganet akrab disapa Mbok Jar ini menjelaskan trik agar pisang awet segar dan tak cepat hitam. Usut punya usut, untuk mempraktikkan trik ini, kamu cuma butuh bantuan dari dua alat sederhana.

Cara agar pisang awet segar dan tak cepat hitam.

Sebelum menyiapkan alatnya, pastikan dulu pangkal pisangnya dalam keadaan bersih dan segar. Kamu bisa mengiris ujung pangkalnya dengan pisau, sehingga bagian pangkal yang sudah kecokelatan hilang.

Jika bagian pangkal pisang yang kecokelatan sudah disisihkan, langsung bungkus pangkal pisang tersebut dengan lakban. Yup, lakban inilah alat pertama untuk mempraktikkan trik menyimpan pisang ini.

foto: YouTube/Mbok Jar

Selanjutnya, ambil seutas tali rafia. Tali rafia ini jadi alat kedua pada trik ini. Gunanya, tali rafia dipakai untuk menggantung pisang. Dilansir dari tasteofhome.com, buah pisang yang digantung bisa memperlambat keluarnya gas etilen lho, sehingga buah ini tak akan cepat membusuk.

foto: YouTube/Mbok Jar