Dilansir BrilioFood dari YouTube Bunda Kabari pada Kamis (18/1), bahan dapur yang dimaksud adalah soda kue dan cuka.
Jadi sebelum dicuci dengan detergen, handuk perlu direndam dalam air yang dicampur dua bahan dapur tersebut. Selain untuk mencerahkan, soda kue dan cuka juga dapat menghilangkan noda membandel sekaligus membuat handuk tetap lembut.
Bukan ditaburi soda api, ini cara atasi saluran air kamar mandi mampet cukup pakai 1 bahan sederhana
foto: YouTube/Bunda Kabari
Untuk cara pakainya, cukup siapkan 4 liter air dalam ember. Lalu masukkan 2 sdm soda kue dan 4 sdm cuka makan. Setelah itu, aduk-aduk semua bahan sampai rata. Jika sudah, masukkan handuk kusam ke dalam ember tadi. Cukup rendam selama 1-2 jam saja.
foto: YouTube/Bunda Kabari
Tanpa disikat, ini cara mencuci lap dapur kotor dan apek agar bersih lagi ditambah 1 bahan dapur
Setelah direndam, angkat dan peras handuknya. Lalu buang air rendamannya. Masukkan lagi handuk tersebut ke dalam ember dan tuang detergen secukupnya. Jika sudah, tuang air sampai handuk terendam. Kemudian kucek-kucek handuk menggunakan tangan. Atau kamu juga bisa langsung mencucinya dalam mesin.
foto: YouTube/Bunda Kabari
Handuk yang sudah dikucek dan disikat ini bisa langsung dibilas sampai bersih. Lalu jemur handuk sampai benar-benar kering. Handuk yang sudah kering ini jadi lebih bersih dibandingkan sebelumnya, lho.
foto: YouTube/Bunda Kabari
Telah ditonton lebih dari 112 ribu kali, video ini sontak menuai perhatian warganet. Nggak heran jika kemudian video tersebut menuai banjir komentar dari warganet. Salah satunya ada yang memberikan saran lain dengan merendam handuk lebih lama agar semakin bersih kesat.