Brilio.net - Jagung termasuk jenis sayuran yang cocok dimasak jadi berbagai macam menu. Mulai dari makan berat seperti tumis jagung, perkedel, hingga omelet. Selain makan berat, jagung juga cocok dimasak sebagai camilan manis, misalnya puding, jasuke, bolu jagung, dan masih banyak lagi.
Jagung memang memiliki rasa yang lezat. Kamu bahkan bisa menyantapnya langsung tanpa bumbu atau bahan tambahan. Namun dengan catatan, jagung sudah dimasak hingga teksturnya empuk dan lembut.
-
Cukup 10 menit, ini cara merebus jagung agar hasilnya empuk dan tidak keriput Menyantap jagung rebusnya akan ada sensasi agak renyah dan manis.
-
Empuk dalam 10 menit, begini cara merebus jagung agar semakin manis pakai 1 bahan dapur Berbeda dengan rasa manis dari gula, rasa manis jagung rebus cenderung khas dan tidak terlalu pekat/.
-
Tanpa ditambah garam, ini trik merebus jagung agar warnanya kuning cerah dan cepat empuk dalam 6 menit Membuat nutrisi jagung tetap terjaga.
Tanpa ditambah garam, ini trik merebus jagung agar warnanya kuning cerah dan cepat empuk dalam 6 menit
Sebagian besar orang umumnya menggunakan metode rebus untuk melunakkan tekstur jagung. Walau bisa cepat empuk, namun merebus jagung terkadang justru menghilangkan rasa manis alami pada jagung. Hal tersebut tentu membuat jagung jadi kurang lezat saat disantap.
Tak hanya mengurangi rasa manis, merebus jagung pada dasarnya juga mengurangi kandungan nutrisi pada jagung, lho. Dilansir dari allrecipes.com, beberapa nutrisi pada jagung seperti folat, akan larut ke dalam air ketika direbus. Hal ini tentu bikin kamu nggak bisa mendapat manfaat dari nutrisi yang hilang pada jagung saat dikonsumsi.