Brilio.net - Kamar mandi jadi salah satu ruangan di rumah yang cepat kotor. Bukan tanpa alasan, ruangan satu ini memang lembap dan sering terkena air. Kalau tidak rutin dibersihkan, bagian kamar mandi akan dipenuhi noda membandel bahkan berjamur.

Di sisi lain, nggak sedikit orang yang memilih keramik untuk dinding kamar mandinya. Selain tampak estetik, keramik juga membuat dinding kamar mandi tidak rembes air. Sayangnya, keramik di dinding kamar mandi biasanya tampak kotor karena dipenuhi bintik-bintik jamur. Hal ini sempat dialami oleh warganet pengguna Instagram @diidii_winfleur.

 

Saat dilihat dari dekat, dinding kamar mandi dipenuhi bintik-bintik hitam jamur. Mengetahui hal itu, biasanya kebanyakan orang langsung menggosok dinding kamar mandi pakai larutan sitrun. Setelah digosok secara menyeluruh, bintik-bintik hitam jamur tampak memudar. Tinggal bilas dinding kamar mandi pakai air bersih. Hasilnya, dinding kamar mandi kinclong lagi.

Tapi nggak perlu khawatir kalau stok sitrun sedang habis di rumah. Karena ada bahan pembersih lain yang bisa dipakai untuk menghilangkan jamur di dinding kamar mandi. Dalam unggahan videonya, warganet ini justru meracik larutan pembersih khusus.