Brilio.net - Ikan merupakan sumber protein tinggi yang menyehatkan bagi tubuh. Menurut doh.wa.gov, ikan mengandung berbagai nutrisi penting seperti asam lemak omega-3, vitamin D, vitamin B2, kalsium, fosfor, dan zat besi. Pengolahan ikan dapat dilakukan dengan berbagai cara seperti dimasak asam manis, dibakar, dibuat sup, atau digoreng.
Menggoreng ikan menjadi metode memasak yang praktis dan menghasilkan hidangan lezat. Namun banyak orang merasa khawatir saat menggoreng ikan karena minyak panas yang sering meletup. Letupan minyak panas yang mengenai kulit dapat menimbulkan rasa perih dan tidak nyaman.
-
Bukan jahe atau terigu, ini trik goreng ikan agar minyak tak meletup pakai 1 bahan dapur Menggoreng ikan tak lagi bikin takut.
-
Bukan ditambah jahe atau terigu, ini trik goreng ikan agar garing dan minyak tidak meletup Agar bumbu meresap, sebagian orang bahkan merendamnya selama beberapa jam.
-
Cara goreng ikan agar minyak tidak meletup dan lengket di wajan Tak sedikit orang lebih tertarik membuat hidangan praktis dan tetap enak.
Beberapa orang menggunakan bahan tambahan seperti tepung terigu, garam, atau jahe untuk mengatasi letupan minyak saat menggoreng ikan. Seorang warganet bernama Ira membagikan trik alternatif untuk mengatasi masalah tersebut. Trik ini menjadi pilihan baru selain menggunakan bahan-bahan yang sudah umum dikenal.
"Ini tips goreng ikan biar nggak meletus, nggak lengket, dan mulus," ujarnya, dikutip BrilioFood dari YouTube Ira Rismaya pada Selasa (12/11).
Jadi, sebelum memasukkan ikan yang ingin digoreng, minyak yang sudah panas bisa diberi dengan tepung beras terlebih dahulu. Jenis tepung satu inilah yang bisa mencegah letupan minyak dan membantu ikan tak lengket di wajan. Kamu bisa menggunakan sekitar 1/2 sdt tepung beras saja agar minyaknya tak berubah jadi kotor.
Trik menggoreng ikan bandeng agar tulang hancur walau tanpa dipresto atau dicabut durinya
foto: YouTube/Ira Rismaya
Kalau tepung beras sudah masuk, langsung masukkan potongan ikan satu per satu dan masak hingga kecokelatan. Jangan lupa untuk sesekali membolak-balik posisi ikan, sehingga matangnya merata. Kalau sudah matang, baru angkat dan tiriskan ikan sebelum disajikan.
foto: YouTube/Ira Rismaya
Gimana, gampang banget kan triknya? Kalau kamu, tertarik mencoba trik seperti dalam video YouTube Ira Rismaya yang sudah ditonton 3.500 kali ini atau punya trik lain buat goreng ikan biar minyaknya tak meletup?