Brilio.net - Air kelapa bukan hanya bisa dinikmati sebagai minuman, tapi terkadang juga digunakan untuk bahan dasar makanan. Air kelapa dipercaya memiliki banyak khasiat, lho. Dilansir dari medicalnewstoday.com, air kelapa bisa menutrisi tubuh dengan antioksidan, menjaga jantung sehat, menstabilkan kadar gula darah, meningkatkan kesehatan ginjal, dan lainnya. Nggak heran kalau banyak orang suka menyimpan stok air kelapa di rumah.
Namun, cara menyimpan air kelapa harus diperhatikan nih, lantaran bisa cepat basi. Saat dibiarkan di suhu ruang, dilansir dari deccanchronicle.com, biasanya air kelapa hanya bisa bertahan 2 sampai 3 jam. Makanya agar tahan lama, orang-orang memilih meletakkannya di freezer supaya air kelapa jadi beku dan tak cepat basi.
-
Trik menyimpan air kelapa ini bikin nggak cepat basi sampai berbulan-bulan Baik disimpan di tempat dengan suhu ruang maupun kulkas, air kelapa berpotensi cepat basi dalam hitungan hari. Maka perlu trik khusus menyimpan.
-
Trik menyimpan air kelapa agar tidak cepat basi meski tanpa freezer Tanda-tanda air kelapa yang busuk meliputi adanya karbonasi (timbul gas), bau menyengat, dan perubahan rasa menjadi asam.
-
Jangan cuma dipisah dari buahnya, ini trik simpan air kelapa agar tak asam dan berbusa hingga 5 bulan Tanda jika air kelapa sudah nggak layak konsumsi bisa dilihat dari munculnya busa ataupun perubahan rasanya jadi asam.
Tanpa santan dan kapur sirih, ini cara goreng peyek kacang agar gurih dan renyah tahan lama
Di samping itu, buat yang nggak ingin menyimpannya di freezer juga bisa, lho. Seperti yang biasa dipraktikkan warganet di akun TikTok @tataruma.co, wanita ini mengaku sering menyimpan stok air kelapa di rumah, tapi ia memilih untuk tak meletakkannya di freezer. Usut punya usut, trik menyimpan air kelapa ini bisa awet hingga 5 hari, lho.