Brilio.net - Opor ayam jadi salah satu masakan khas Nusantara yang populer. Bukan tanpa alasan, olahan ayam satu ini memang punya cita rasa yang kaya dan gurih. Hal ini dikarenakan potongan ayam sengaja dimasak dengan santan sampai kuahnya mengental.

Proses memasak opor ayam biasanya terbilang lama, untuk memastikan ayam empuk dan bumbunya meresap sempurna. Meski begitu, terkadang opor ayam yang disajikan cepat basi. Hal ini biasanya ditandai dengan baunya tidak sedap, teksturnya berlendir, dan rasanya yang asam.

Kalau opor ayammu sudah ada tanda-tanda basi, jangan langsung dibuang, ya. Karena ada cara yang bisa dipraktikkan untuk menyelamatkan opor ayammu. Salah satu cara yang sering dilakukan adalah dengan menambahkan satu siung bawang putih ke dalam opor ayam, lalu masak sampai mendidih. Hasilnya, opor ayam kembali gurih dan tidak berlendir lagi.

Tapi nggak melulu pakai bawang putih, ternyata ada bahan lain yang juga bisa ditambahkan ke dalam opor ayam. Caranya sempat ditunjukkan oleh pengguna Instagram @melizah21. Dalam unggahan videonya, tampak ia mengganti bawang putih dengan satu bahan dapur lainnya. Penasaran bagaimana caranya?

 

 

Cara mengatasi sayur hampir basi

Cara mengatasi sayur hampir basi.

Karena teksturnya sudah agak berlendir, warganet ini langsung memindahkan opor ayam ke dalam wajan. Nggak cuma direbus begitu saja, ia sengaja memasak kembali opor ayam dengan menambahkan satu bahan dapur. Alih-alih bawang putih, warganet ini justru menambahkan 1 sdt baking powder.

foto: Instagram/@melizah21

Kalau sudah, aduk-aduk sampai baking powder tercampur sempurna. Setelah dimasak beberapa saat, tampak buih-buih yang muncul, sisihkan. Matikan api kompor kalau opor ayam sudah mendidih.

foto: Instagram/@melizah21

Hasilnya, opor ayam kembali terasa fresh dan gurih lagi seperti baru selesai dimasak. Penambahan baking powder ke dalam opor ayam ini memang terbilang ampuh. Oleh karena itu, cara ini bisa dipraktikkan saat kamu mengalami kejadian serupa di rumah dan stok bawang putih sedang habis.

Nggak perlu khawatir, penambahan baking powder tidak akan mengubah cita rasa opor ayam. Hal tersebut sempat dijelaskan oleh seorang warganet di kolom komentar video ini.

“aku udah pernah coba, gak berubah mba… asal gak telat aja, kalo udah keburu basi, asem, gak ketolong lagi ,” ujar akun Instagram @titiscd dikutip BrilioFood pada Sabtu (9/5).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Melizah (@melizah21)

 

 

Cara menyimpan baking powder agar awet tahan lama.

Untuk menyimpan baking powder agar awet dan tahan lama, kamu bisa mengikuti beberapa tips berikut:

1. Simpan di tempat yang kering.

Pastikan baking powder disimpan di tempat yang kering dan tidak terkena kelembapan. Kelembaban dapat menyebabkan baking powder menjadi basah dan menggumpal.

2. Gunakan wadah kedap udara.

Untuk melindungi baking powder dari kelembaban udara, simpanlah dalam wadah kedap udara yang rapat. Kamu bisa menggunakan wadah plastik atau kaca dengan penutup yang rapat.

3. Hindari paparan udara langsung.

Jaga agar baking powder tidak terpapar langsung oleh udara. Tutup wadah dengan rapat setelah digunakan dan pastikan tidak ada udara yang masuk ke dalam wadah.

4. Simpan di tempat yang sejuk.

Meskipun baking powder tidak memerlukan penyimpanan di lemari es, lebih baik menyimpannya di tempat yang sejuk dan gelap, seperti lemari dapur yang tidak terkena sinar matahari langsung.

5. Periksa tanggal kedaluwarsa.

Meskipun baking powder dapat bertahan cukup lama, pastikan untuk memeriksa tanggal kedaluwarsa menggunakan baking powder sebelum melewati tanggal tersebut untuk hasil terbaik.

Dengan mengikuti tips di atas, kamu dapat memastikan baking powder tetap segar dan efektif untuk digunakan dalam waktu yang lebih lama.